Berita GameeSportsGame

Mengenal The Valley MLBB, Tim Baru Mobazane untuk M4!

Kamu mengenal lebih dalam tim The Valley MLBB? Tim baru dari Mobazane. Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengenalnya!

The Valley MLBB saat ini menjadi perbincangan hangat di kalangan para penggemar Mobile Legends. Pasalnya, The Valley sendiri merupakan tim baru dari Mobazane yang berhasil lolos ke M4. Tim tersebut berhasil menjadi juara di ajang NACT (North America Chalenger Tournament) Fall 2022.

Mobazane sendiri sudah lebih dahulu pernah mencicipi gelaran M-Series pada tahun lalu dengan tim lamanya yaitu, BTK. Dengan BTK, ia tampil sangat baik dengan berhasil meraih tempat ketiga di ajang M3. Selain itu, tim BTK bersama Mobazane dengan membuat kejutan berhasil mengalahkan Blakclist International.

Nah, kali ini, Dafunda Game, akan membahas mengenai tim The Valley, baik itu para roster dan fakta menarik dari tim baru Mobazane tersebut. Penasaran dengan pembahasannya? Mari simak ulasan lengkapnya berikut ini.

BACA JUGA :

Mengenal The Valley MLBB

The Valley Mlbb
The Valley | MLBB Esports

Sosok Mobazane bersama BTK adalah sosok dan tim yang tidak akan terlupakan dalam gelaran M3 World Championship pada tahun 2021 yang lalu. Jungler top Amerika Utara tersebut berhasil tampil ajaib dan menghantarkan tim yang dibelanya untuk finis di tempat ketiga.

Menyongsong gelaran M4 World Champinoship tahun depan di Indonesia, Mobazane kembali lolos ke ajang M-Series dengan tim baru yaitu, The Valley. Tim ini berhasil menjadi juara di kualifikasi regional Amerika Utara lewat turnamen NACT FAll 2022.

Perlu diketahui, saat ini BTK sendiri sudah bubar, semua pemainnya telah berpisah. Beberapa pemain seperti Zia, Shark, dan Carti sudah terlebih dahulu meninggalkan tim. Setelah itu, hanya tersisa Mobazane dan FwydChickn di dalam tim BTK. Melihat hal tersebut, akhirnya Mobazane dan FwydChicken memutuskan untuk meninggalkan tim juga.

Di The Valley, Mobazane tidak sendirian, ia masih bermain dengan dua mantan rekannya dari BTK, yaitu Shark dan FwydChickn. Sebelum bergabung bersama The Valley, Mobazane sempat ditawari untuk masuk ke dalam tim Meksiko bernama New Wave.

Tetapi, hal tersebut tidak terjadi, karena tim Meksiko tersebut tak dapat mewakili Amerika Utara di ajang M4. Akhirnya, ia memutuskan untuk mengikuti rekan yaitu Shark yang telah terlebih dahulu join ke The Valley.

Team Valley Mlbb
Team Valley MLBB | Istagram @Mobazane

Berikut ini adalah daftar lengkap roster The Valley MLBB:

  • MobaZane
  • FwydChickn
  • Basic
  • Hoon
  • SHARK

Dari semua roster yang ada, kita mungkin sudah mengenalnya, yaitu Mobazane, FwydChickn. dan, Shark. Lalu, gimana dengan Hoon dan Basic, siapakah mereka?

Melansir dari One Esports, Hoon merupakan seorang mantan pro player dari sebuah tim Wild Rift bernama Immortals. Selain itu, ia sebelumnya juga pernah mencicipi turnamen M-Series dalam M1 World Championship pada tahun 2019 yang lalu bersama Team Gosu.

Hoon juga merupakan seorang konten kreator Mobile Legends di YouTube. Ia kini total memiliki lebih dari 490 ribu subsciber di channal YouTube-nya.

Sedangkan, untuk Basic sendiri, ia masih merupakan anggota Team Gosu pada ajang M1 tahun 2019 yang lalu. Setelah ajang M1, masih bersama Team Gosu, ia berpartisipasi dalam ajang MPL PH Season 5 Qualifiers. Team Gosu berhasil menjadi juara dan diakuisisi oleh ULVL.

Namun, Basic bersama timnya harus kehilangan slot di musim berikutnya, karena mereka berada di posisi 7 di klasemen akhir. Ia sempat bertahan satu musim dengan bermain ONIC PH sebelum kembali ke Amerika Utara.


Demikianlah pembahasan mengenai The Valley MLBB. Menurut kalian, apakah tim baru Mobazane ini bisa berbicara banyak di ajang M4 World Championship? Berikan pendapatmu di kolom komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Mobile Legends dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks