Lapakgaming, platform top-up in-game currency dan voucher digital di bawah Multi Realm Games (BUKA Group), kembali menghadirkan Lapakgaming Battle Arena Series 3 pada 24–25 Januari 2026 di Piazza Gandaria City, Jakarta Selatan. Gelaran tahunan ini menjadi ruang konsolidasi komunitas gaming Indonesia dalam format pameran, kompetisi, pertunjukan, hingga aktivitas interaktif yang terintegrasi.
Dengan tema “Beyond the Battle”, acara ini tidak hanya menonjolkan kompetisi esports, tetapi juga menegaskan peran gaming sebagai budaya kreatif berbasis komunitas. Lapakgaming menekankan bahwa ekosistem gaming yang sehat lahir dari kolaborasi, kreativitas, dan interaksi langsung antar pemain.
Tahun ini, acara menyatukan berbagai komunitas besar dan kecil, termasuk Genshin Impact (AWR, Kalla Pirates), Roblox (Salvatore Community, Yahayuk, Atin, Mukjizat, Aetheria, Tali), serta Valorant Indonesia Community.
“Kami memosisikan Lapakgaming Battle Arena sebagai bagian dari upaya membangun ekosistem gaming yang inklusif, di mana komunitas bukan hanya penonton, tetapi penggerak industri,” ungkap Prasetya Setiawan, CEO Gaming BUKA Group.
Sejalan dengan misi tersebut, Lapakgaming bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Kementerian Perdagangan untuk memberi ruang bagi studio gim lokal binaan pemerintah memamerkan karya mereka kepada publik. Kolaborasi ini membuka peluang penguatan industri gim Indonesia sekaligus meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap potensi ekspor gim nasional.
Asosiasi Gim Indonesia (AGI) menyambut positif inisiatif ini. “Eksposur langsung kepada gamer sangat krusial bagi developer lokal. Event seperti ini menjadi jembatan penting antara developer, komunitas, dan industri,” kata Shafiq Husein, Ketua Umum AGI.
Dari perspektif komunitas, Anggit Windhi Rakatama (Genshin Impact) menyebut acara ini sebagai ruang regenerasi yang mendorong pemain baru lebih aktif. Sementara Direktur BUKA Group, Victor Putra Lesmana, menegaskan bahwa kolaborasi pemerintah–industri–komunitas adalah fondasi ekosistem gaming yang berkelanjutan.
Lapakgaming juga memperkenalkan program CSR “Lapakmain”, sebuah inisiatif edukasi literasi digital bagi siswa serta kampanye bermain gawai secara sehat dan bertanggung jawab.
Tentang BUKA Group
Berdiri pada tahun 2010, PT BUKALAPAK.COM Tbk (“BUKA”) merupakan salah satu perusahaan teknologi yang tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 2021. Sejak awal, BUKA Group berfokus pada pengembangan ekosistem digital untuk membantu pelaku usaha, Mitra Bukalapak, dan konsumen di seluruh Indonesia untuk lebih mudah mengakses peluang ekonomi.
BUKA Group senantiasa menyesuaikan arah bisnis agar tetap sejalan dengan kebutuhan pasar dan pemangku kepentingan, dengan fokus pada pengembangan layanan di bidang Mitra Bukalapak,Gaming, Investasi dan Retail. Melalui strategi ini, BUKA Group berupaya menciptakan nilai jangkapanjang yang berkesinambungan, dengan tetap menjaga prinsip kehati-hatian serta inovasi yang relevan.




