2K Sports baru-baru ini telah merilis trailer gameplay untuk game terbarunya yaitu NBA 2K22 Next-Gen. Hal ini sekaligus menjadi pertanda bahwa versi terbaru NBA 2K22 akan segera rilis untuk pasar konsol next-gen.
Mau tahu gimana cuplikan trailernya? Yuk, mari simak artikel ini biar tidak lebih penasaran lagi.
Trailer NBA 2K22
Seperti biasa, menjelang akhir tahun biasanya akan banyak game-nya yang akan segera dirilis ke pasaran. Termasuk contohnya adalah NBA 2K22 yang akan rilis pada tanggal 10 September 2021 mendatang. Tentu saja, itu hanya tinggal menghitung hari sejak artikel ini terbit.
2K Sports sebagai pihak publisher dari NBA 2K22 telah merilis trailer gameplay terbaru dari game tersebut. Dalam trailer yang dirilis, terlihat banyak sekali pemain NBA ternama yang tampil. Sebut saja seperti legenda NBA yang saat ini masih aktif terus bermaian seperti Kevin Durant dan LeBron James.
Selain dua nama legenda tadi, trailer juga menampilkan nama bintang lain seperti Luka Doncic dari Dallas dan Stephen Curry dari Golden State. Sisanya, trailer juga menyoroti nama pebasket wanita di WNBA yaitu Candace Parker
.Baca Juga :
- NBA Adakan Turnamen NBA 2K Antar Pemain NBA
- APK Push Rank FF, Push Rank Free Fire Jadi Lebih Mudah!
- Valir Segera Dapatkan Skin Legend di Mobile Legends!
Game NBA 2K Pertama yang Menggunakan Pebasket Wanita Sebagai Bintang Foto Sampul

Yang lebih menariknya lagi, NBA 2K22 ini adalah, mereka menggunakan pebasket wanita bernama Candace Parker sebagai bintang foto sampul. Tentu saja itu cukup mengejutkan, karena beberapa versi di tahun-tahun sebelumnya, 2K Sports menggunakan pebasket pria untuk mengisi foto sampul game.
Hal ini menjadikan NBA 2K22 sebagai game NBA 2K pertama yang menggunakan pebasket wanita sebagai bintang foto sampul game. NBA 2K22 dipastikan akan banyak mengusung fitur-fitur baru yang siap dirasakan oleh para penggemar dan pemain.
Perubahan yang terjadi dalam versi saat ini merupakan hasil kritik pedas dari para penggemar terhadap beberapa versi NBA 2K sebelumnya. Dimana menurut mereka gameplay, fitur, dan tampilan dari game tidak banyak berubah pada setiap tahunnya.
NBA 2K22 direncanakan akan rilis pada tanggal 10 September 2021 untuk PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, dan Switch.
Gimana pendapatmu mengenai hal ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Game dari kami.