Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameGame ListMobilePC & Console

5 Game PS1 Mobile yang Cocok Dimainkan Saat DiRumahSaja!

Indonesia saat ini sedang tidak baik-baiknya, Virus Covid-19 menjadi penyebab utama kekacauan di negara ini. Tetapi semua dapat kembali normal jika kita hanya DiRumahSaja, hal tersebut untuk memutuskan rantai penyebaran virus. Tentunya itu membosankan, tetapi jika ditemai oleh 5 game PS1 mobile tentu akan sedikit mengurangi kebosananmu.

Benar, game PS1 yang dulu sering kita mainkan sekarang sudah dapat kita mainkan di ponsel pintar kita. Bagaimana caranya? Untuk cara memainkannya telah dijelaskan pada postingan sebelumnya Cara Memainkan Game PS1 di Mobile.

Nah, kali ini kami akan membagikan rekomendasi game PS1 yang dapat membuat rasa bosanmu hilang dan kembali bernostalgia. Apa saja 5 Game Tersebut? Berikut 5 Game PS1 Mobile yang cocok kamu mainkan saat DiRumahSaja!

5 Game PS1 Mobile yang Cocok Dimainkan Saat DiRumahSaja!


1. Jackie Chan Stuntmaster

Jackie Chan Stuntmaster Ps1
Jackie Chan Stuntmaster | YouTube

Tentunya pemain game PS1 dulu sudah kenal betul dengan game yang satu ini. Game Jackie Chan Stuntmaster ini menjadi salah satu game yang sangat populer di masanya. Cerita seru dan lucu serta jurus-jurus lucu asli dari karakter Jackie Chan disajikan dalam game ini.

Awal cerita, kakek Jackie diculik oleh sekelompok penjahat, dan ia harus segera menyelamatkan kakeknya tersebut. Untuk menyelamatkan kakeknya, Jackie harus terlebih dahulu lewati 5 stage dimana setiap stage nya akan ada musuh dan bos yang harus dilewati. Selain itu, pemain juga diharuskan mengumpulkan topeng merah dan emas selama dalam permainan.

2. Pink Panther

Pink Panther
Pink Panther | Cartoon Goodies

Game lucu yang satu ini pasti akan sangat menghibur kamu. Kamu akan memainkan peran sebagai hewan panther berwarna pink yang bertugas mencuri barang milik orang lain. Dalam game Pink Panther, kalian diharuskan mengambil suatu barang dan meletakkan barang tersebut sesuai petunjuk.

Namun mengambil barang tersebut tidaklah mudah, kamu akan dikejar oleh pemiliknya saat mengambil barang tersebut. Di sini kamu akan bersaing dengan pemilik barang siapa yang lebih dahulu sampai ke tujuan atau kamu malah ketangkap oleh pemiliknya. Kamu juga bisa memanfaatkan benda di sekitar untuk bersembunyi sesaat dari kejaran pemilik barang tersebut.

3. Yu-Gi-OH Forbidden Momories

Yugioh Duel Monster
Yugioh Forbidden Memories | anime truck stop

Pastikan kalian tau dengan game yang satu ini, game kartu ini juga merupakan salah satu game yang sangat populer pada masanya. Selain game, Yugioh sebelumnya juga sudah terkenal melalui animenya yang populer, anak 90-an pastinya tau dengan anime ini.

Kamu akan bertanding dengan musuh yang berbeda-beda, susun deck kartu terbaikmu dan dapatkan kartu-kartu terbaik yang ada di dalam game. Dalam permainan ini, kamu juga dapat melakukan Fusion, gabungan antar dua kartu, serta kartu equip yang bisa menambahkan kekuatan untuk monstermu.

4. Harvest Moon: Back To Nature

Harvest Moon Back To Nature
Harvest Moon Back To Nature | IDN Times

Nah, game ini kami yakin pasti semua gamer tau, game yang bisa menjadi simulator kehidupan dalam berkebun ini sangatlah populer. Sudah banyak seri yang diterbitkan untuk game Harvest Moon, tetapi dari kami Back To Nature masih menjadi seri yang terbaik untuk saat ini.

Di Harvest Moon Back to Nature ini, kamu akan belajar bercocok tanam, mengurus peternakan dan juga membangun rumah tangga di game ini. Selain itu, kamu juga bisa bertambang, memancing dan mengumpulkan hasil hutan untuk dijual dan menghasilkan uang. Kamu akan tinggal di suatu desa yang setiap bulannya akan mengadakan festival, dan kamu juga dapat berpartisipasi disitu.

5. Crash Bandicoot

Crash Bandicoot
Crash Bandicoot | YouTube

Dan yang terakhir adalah game Crash Bandicoot, game lucu dan asik ini tentu akan menghabiskan banyak waktumu. Game ini sudah sangat melekat pada pencinta game di waktu lampau, dan kini game telah banyak mengeluarkan seri terbarunya yang dapat dimainkan di platform terkini.


Kamu Suka Main Game PS1 Yang Mana?

Yugioh Duel Monster
Yugioh Duel Monster | anime truck stop

Nah, itulah 5 Game PS1 Mobile yang dapat kalian mainkan saat DiRumahSaja. Kira-kira kalian suka game yang mana? Kalo mimin sih yang paling suka Yu-Gi-Oh Forbidden Memories dan masih dimainkan sampai tulisan ini di publikasikan. Kunjungi Dafunda Game untuk info, tips, tutorial dan rekomendasi game keren lainnya.

Related Posts

1 of 24
Enable Notifications OK No thanks