Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Game

ABDA Resmi Bergabung dan Streaming di Nimo TV

ABDA atau Abdul Idol memulai streaming gim sekaligus bergabung ke Nimo TV dan langsung push rank bersama RRQ Queen.

ABDA atau Abdul Idol memulai streaming gim sekaligus bergabung ke Nimo TV dan langsung push rank bersama RRQ Queen.

Nimo TV merupakan wadah bagi gamer yang gemar live-streaming, baik menonton atau ditonton. Pada platform Nimo TV, ada banyak streamer berbakat yang dapat kalian tonton. Beberapa streamer yang telah bergabung dengan Nimo TV, ada nama-nama besar dari dunia esports, seperti Donkey Bar Bar, Oura, hingga para pro player yang masih aktif di ranah kompetitif, antara lain Wannn, Antimage, Alberttt, Vynnn, Xinnn, dan masih banyak lagi.

Platform live-streaming game dan esports ini akan menambah daftar streamer bintangnya dengan bergabungnya ABDA, penyanyi berbakat yang dikenal dari sebuah ajang pencarian bakat menyanyi pada tahun 2018.

Dalam karirnya dalam dunia musik, ABDA sudah mengeluarkan setidaknya beberapa single, yaitu Yang Terbaik, Coming Home, Bukan Cintaku, Tell Me Something, Up To The Sky, dan yang terbaru di tahun 2021 berjudul Gold.

Pria kelahiran Kupang, 31 Mei 1993, bernama asli Ahmad Abdullah Baladjam yang atau juga terkenal akan nama Abdul Idol ini akan memulai debut Nimo TV-nya pada 22 Agustus 2021, pukul 20.00 WIB.

Pada siaran pertamanya, ABDA akan main bareng (mabar) dan push rank Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) dengan RRQ Queenn. Selain main game, Abda juga akan nyanyi bareng dengan para pemirsanya.

Kemeriahan debut ABDA di Nimo TV juga bakal semakin seru karena akan ada giveaway skin hero Mobile Legends: Bang Bang dalam live-streaming tersebut untuk para pemirsa sekaligus penggemarnya.

Nonton debut ABDA melalui link berikut ini.

Tentang Nimo TV Indonesia

Didirikan pada tahun 2018 oleh Huya Limited. Platform game live streaming para gamer dan penggiat esports dengan slogan “Play, Live, Share”.

Nimo TV menjadi markasnya komunitas pecinta game untuk menyalurkan antusiasmenya dan sebagai one stop entertainment dengan berbagai konten menarik dari Top Streamer, Tim Esports dan berbagai event. Didukung oleh high definition technology, gamer dapat menyiarkan game apapun dengan satu klik dan berinteraksi kapanpun dan dimanapun.

Related Posts

1 of 690
Enable Notifications OK No thanks