Beberapa waktu lalu, kami telah membahas seorang yang membocorkan warzone sebuah mode battle royale yang akan hadir di Call of Duty. Kami memang sengaja tidak menampilkan gambar bocoran. Namun bocoran tersebut berasal dari seorang pengguna reddit yang memposting sebuah gambar diduga menampilkan battle royale di Call of Duty.
Setelah ramai diperbincangkan, nampaknya Activision tidak senang dengan kebocoran ‘Warzone’. Sebuah dokumen laporan activision yang diduga melaporkan sebuah postingan dan pengguna reddit telah tersebar, bagaimana nasib pengguna reddit tersebut? dan bagaimana kelanjutan dari laporan activision?
Activision Menghapus Seluruh Konten Yang Berhubungan Dengan Warzone!
Sebelumnya sudah terdapat video yang diunggah oleh TheGamingRevoYT yang diklaim berasal dari mode ‘Warzone’. Tidak butuh waktu lama, Activision yang tidak senang dengan bocoran tersebut langsung menghapus video yang diposting oleh kanal youtube tersebut.
Jika kamu mencari video tersebut, kamu hanya akan menemukan sebuah pemberitahuan yang menyatakan bahwa video tersebut tidak tersedia lagi karena klaim hak cipta dari Activision.
Merasa Tak Senang, Activision Desak Reddit Ungkap Indentitas Pengguna ‘Assyrian2410’
Tak lama setelah video bocoran diunggah oleh TheGamingRevoYT, terdapat pengguna reddit bernama ‘Assyrian2410‘ yang memposting sebuah gambar yang diduga bocoran dari ‘Warzone’ dengan mengirimnya ke /r/modernwarfare.
“I found this image online. Not sure what it is. Possibly Battle Royale,”
Assyrian2410
Gambar yang diposting oleh pengguna reddit tersebut menunjukan sebuah tentara Call of Duty yang berdiri diatas helikopter, paling mengejutkan pada latar belakangnya terdapat tulisan ‘CALL OF DUTY: WARZONE‘.
Menurut pengguna reddit yang ikut diskusi dalam postingan tersebut, TheGamingRevolution mengkonfirmasi di twitter bahwa gambar tersebut ‘Benar’. Namun sekarang tweet itu telah dihapus dan akun twitternya telah ditangguhkan.
Menurut torrentfreak, activision telah membawa masalah ini ke pengadilan AS yang mendesak reddit untuk mengungkap indentitas pengguna ‘Assyrian2410‘. Pengacara dari Activision meminta pengadilan DMCA untuk mengeluarkan surat panggilan terhadap Reddit, Inc.
Sekarang akun reddit ‘Assyrian2410‘ telah dihapus, namun belum jelas apakah datanya masih disimpan oleh reddit atau tidak. Activision mendesak reddit untuk mengungkapkan data tersebut sebelum 29 Februari 2020.