AndroidGameiOSMobileTips

Apa Benar Free Fire (FF) Makin Sepi? Berikut Jawabannya!

Apa Benar FF Makin Sepi? Jika kamu ingin tahu jawabannya, sebaiknya kamu simak pembahasan artikel ini sampai habis, ya.

Apa benar FF makin sepi? Pertanyaan tersebut belakangan ini banyak dipertanyakan oleh para pemain Free Fire. Pasalnya, memang sekarang Free Fire sedang mengalami penurunan jumlah pemain. Semakin tahun, jumlah pemain aktif Free Fire semakin berkurang. Hal ini diakibatkan oleh beberapa faktor.

Free Fire sendiri merupakan sebuah game Battle Royale yang sudah rilis sejak tahun 2017 yang lalu. Game ini mengalami perkembangan yang sangat pesat, bahkan dalam laporan di tahun 2021 dari SEA Limited, pemain aktif Free Fire mencapai 100 juta orang dalam sehari saja.

Selain itu, Free Fire menjadi game yang sudah diunduh lebih dari 1 miliar kali di Play Store. Tentunya, deretan prestasi tersebut membuat game satu ini menjadi salah satu game yang sangat digemari oleh banyak orang. Tetapi, belakangan ini game tersebut diterpa isu bahwa game ini makin sepi.

Nah, pada pembahasan kali ini, Dafunda Game akan mencoba mengulas apa benar Free Fire (FF) makin sepi? Untuk mengetahui jawabannya, mari simak ulasan lengkapnya berikut ini.

BACA JUGA :

Apa Benar FF Makin Sepi?

Apa Benar Ff Makin Sepi 3
Free Fire | Garena

Pada tahun 2021 yang lalu, Garena merilis Free Fire Max, versi upgrade dari Free Fire Original. Free Fire Max menawarkan banyak fitur baru untuk pemain, terutama masalah grafis. Pada saat perilisannya tersebut, Free Fire sangat populer dan mendapatkan banyak tambahan pemain baru.

Namun, beberapa waktu belakangan ini, banyak yang menyebutkan bahwa Free Fire mengalami penurunan jumlah pemain. Tentunya, hal ini adalah kabar yang kurang mengenakkan bagi komunitas Free Fire. Selain itu, situs beritabooyah yang kerap kali memberikan bocoran event Free Fire telah berhenti beroperasi.

Tercatat sejak tanggal 5 September 2022, situs beritabooyah tidak menerbitkan update artikel baru. Tidak hanya itu saja, situs streaming Booyah Live sudah lama tidak beroperasi juga. Ada isu bahwa Garena mengalami kebangkrutan dikarenakan Free Fire yang sudah mulai sepi pemain.

Apa Benar Ff Makin Sepi
Minat Free Fire di 12 Bulan Terakhir | Dafunda

Berdasarkan data dari Google Trends, minat terhadap game Free Fire juga semakin menurun pada kurun waktu 12 bulan terakhir. Berdasarkan fakta-fakta tersebut dapat disimpulkan bahwa kini Free Fire sudah makin sepi. Dan hal tersebut membuat banyak media-media pendukung Free Fire menjadi tutup.

Apa Yang Menyebabkan Free Fire Sepi Pemain?

Setelah mengetahui kebenaran dari apa benar FF makin sepi, sekarang mari kita bahas mengenai alasan-alasan yang membuat Free Fire mulai sepi pemain. Berikut ini adalah ulasannya:

Item Lama Yang Dirilis Ulang

Free Fire 2
Free Fire | Garena

Banyak sekali item baik berupa Bundle dan Skin yang Garena rilis ulang di Free Fire. Hal ini menjadi perhatian khusus dari para pemain yang sudah bermain game ini sejak lama. Banyak dari mereka yang kecewa dengan keputusan Garena ini.

Para pemain lama merasa dirugikan karena dulu mereka membeli dengan harga mahal, namun malah dirilis kembali dengan harga yang jauh lebih murah.

Sudah Mulai Sepi Konten Kreator

Apa Benar Ff Makin Sepi 2
Frontal Gaming dan Dyland Pros | YouTube

Para konten kreator Free Fire di YouTube terutama banyak membantu game ini berkembang. Pasalnya, secara tidak langsung mereka membantu mempromosikan game Free Fire. Karena hal ini jugalah yang membuat Free Fire berkembang pesat dan bisa mendapatkan banyak pemain dalam rentang waktu yang singkat.

Beberapa konten kreator yang identik dengan Free Fire seperti Dyland Pros, Frontal Gaming, dan beberapa konten kreator Free Fire lainnya belakangan ini sudah jarang upload konten Free Fire. Hal tersebut membuat kepopuleran dari game Free Fire mulai menurun.

Banyak Pemain Pindah Game

Free Fire 3
Free Fire | Garena

Sudah bukan rahasia umum bila banyak pemain Free Fire adalah anak-anak hingga remaja. Tentu, semakin bertambah usia game Free Fire, para pemainnya pun sudah beranjak dewasa. Sehingga banyak dari para pemain tersebut yang memutuskan pensiun sebagai pemain Free Fire dan beralih ke game lain.


Itulah tadi pembahasan mengenai apa benar FF makin sepi. Gimana pendapat kalian mengenai hal ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Free Fire dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks