Berita GameGame

Batllefield 6 Akan Ambil Setting di Kazakhstan?

Battlefield telah menjadi salah satu franchise game FPS yang sangat populer saat ini. Pertama kali rilis pada tahun 2002, game ini hadir dengan nama Battlefield 1942. Game ini terakhir rilis pada tahun 2018 lalu dengan judul Battlefiled V.

Kabarnya, seri terbaru dari game ini yakni Battlefield 6 akan mengambil setting tempat di Kazakhstan. Ya, salah satu negara bekas Uni Soviet kini ramai diperbincangkan di media sosial. Lantaran, rumor mengenainya yang akan menjadi tempat pertempuran utama dalam game ini.

EA Fokuskan Pengembangan Battlefield

Battlefield 1
Battlefield | EA

Saat ini, EA sendiri sudah lebih memfokuskan pengembangan game-nya ke seri terbaru Battlefield. Mereka telah menunda pengerjaan Need For Speed dan menyuruh Criterion Games (Developer Need For Speed) untuk membantu pengerjaan dari EA DICE.

EA juga menambahkan bahwa pengerjaan seri Need For Speed akan dilanjutkan di tahun 2022 mendatang. Hal ini perlu dilakukan agar Battlefield 6 dapat rilis akhir tahun ini atau setidaknya di awal tahun depan. Pandemi telah mengacaukan semuanya dan EA juga terpaksa harus mengambil keputusan ini.

Sedikit informasi, Criterion Games dan EA DICE sebelumnya telah pernah bersama-sama dalam mengembangkan Battlefield V di tahun 2018 lalu. Sehingga ini bukanlah pekerjaan yang sulit untuk Criterion Games.

Setting Battlefield 6 Berlangsung di Kazakhstan

Battlefield V
Battlefield V | EA

Baru-baru ini seorang YouTuber bernama DANNYonPC telah membahas mengenai perkembangan Battlefield. Ia mengungkapkan bahwa telah menemukan sebuah ‘rahasia’ dari teaser game Battlefield sebelumnya. Yang kemungkinan merupakan petunjuk dari tempat berlangsungnya perang di Battlefield 6.

Ia menyatakan bahwa terdapat sebuah titik koordinat di dalam sebuah karakter model 3D dan juga medallion yang menjadi outfit dari Eidolon dalam Battlefield V. Setelah ditelusuri lewat GPS, ternyata titik koordinat tersebut mengarah ke Kazakhstan. Negara di Asia Tengah yang berpopulasi sekitar 18 juta penduduk.

Tentu, informasi mengenai setting tempat Battlefield 6 ini masihlah rumor belaka. Perlu ada konfirmasi resmi dari EA dan DICE terkait hal ini. Hingga saat ini, mereka belum memberikan detail apa pun terkait pengembangan Battlefield 6.

Nah, gimana pendapatmu mengenai hal ini? Jangan lupa komen di bawah ya dan kunjungi terus Dafunda atau instal aplikasinya di Play Store untuk terus mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dunia Game, Anime, Film, dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks