Berita GameGame

Black Myth: Wukong Pastikan Rilis Musim Panas 2024

Game Science baru saja mengumumkan jika Black Myth: Wukong akan rilis pada musim panas 2024 mendatang dengan segudang konten menarik.

Game Science baru saja mengumumkan jika Black Myth: Wukong akan rilis pada musim panas 2024 mendatang. Game ini menampilkan nuansa seperti game Sekiro: Shadows Die TwiceNioh, dan terasa seperti Mortal Shell.

Dalam game ini, pemain akan bermain sebagai Wu Kong, yang ternyata tampil dalam dua karakter berbeda. Belum diketahui seperti apa kisah ini nantinya, sebab dalam trailer baru diungkap sekilas. Daya tarik utama dari Black Myth: Wukong terletak pada kualitas grafis dengan Unreal Engine 5 yang benar-benar dimanfaatkan dengan maksimal. 

Game ini akan memiliki waktu permainan sepanjang 15 jam dan akan menghadirkan lebih dari 100 jenis musuh yang berbeda-beda. Game ini akan bergenre Action-RPG yang rencananya akan rilis pada platform PC.

Gunakan Unreal Engine 5

Game ini secara keseluruhan memang mengesankan dan berpotensi jadi game adaptasi kisah Journey to the West terbaik. Mengusung genre action RPG, format gameplaynya sendiri terkesan cukup mirip dengan soulslike.

Yang mana meski berperan sebagai sosok pahlawan legendaris, kalian tetap akan berhadapan dengan banyak musuh menantang yang menuntut strategi lebih. Keindahan game ini didukung oleh teknologi Unreal Engine 5.

Unreal Engine 5 merupakan sebuah teknologi grafis yang banyak digunakan oleh para developer game karena dapat membuat game menghasilkan grafis yang luar biasa. Dengan adanya Unreal Engine 5, game ini mampu menampilkan 4K.

Siap Rilis Musim Panas 2024

Game ini akan menceritakan petualangan Sun Wukong sebagai karakter utama, ke barat mengantarkan kitab suci namun dengan tema yang dark. Kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan karakter kera sakti ini bukan? Seperti yang kalian ketahui Sun Wukong adalah salah satu karakter utama yang terdapat pada kisah Journey to the West.

Sejauh ini Black Myth: Wukong lumayan konsisten dalam memberi update besar. Konfirmasi jadwal rilisnya terutama semakin memberi keyakinan pasti, meski untuk sementara memang belum ada detail soal ketersediaan platformnya selain PC.

Melalui sebuah trailer, game ini menghadirkan beberapa fitur terbaru dan juga bentuk UI dari game ini, meskipun tulisannya masih menggunakan huruf China/Tiongkok. Black Myth: Wukong sendiri akan rilis pada musim panas 2024 mendatang.

Black Myth menjadi seri berkelanjutan dan Wukong merupakan seri yang pertama dari tiga game yang direncanakan. Setiap judul Black Myth akan mengambil inspirasi dari dongeng Tiongkok yang berbeda.


Itulah tadi informasi mengenai kehadiran game Black Myth: Wukong yang menghadirkan visual dan juga gameplay yang memukau. Pastikan kalian pantau terus Dafunda Game agar tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami.

Related Posts

Enable Notifications OK No thanks