GameTips

Build Arataki Itto Genshin Impact, Si Tukang Gebuk Dari Hanamizaka

Pada kesempatan kali ini Dafunda Game akan membagikan sedikit tips mengenai Build Arataki Itto Genshin Impact yang baru saja resmi rilis.

Pada kesempatan kali ini Dafunda Game akan membagikan sedikit tips mengenai Build Arataki Itto Genshin Impact yang baru saja resmi rilis. Karakter ini sendiri memulai debutnya sebagai karakter playable pada update Genshin Impact v2.3 yang hadir pada 14 Desember 2021 kemarin.

Arataki Itto sendiri adalah karakter Genshin Impact pengguna Claymore dengan vision Geo. Menariknya, ini menjadikan Itto sebagai karakter Geo bintang 5 ketiga setelah Zhongli dan Albedo. Ciri-ciri utama Itto adalah tanduk dan suara tajamnya yang tidak pernah luput dari perhatian. Dia adalah sosok berjiwa liar dan bebas, bahkan orang yang paling pandai berimajinasi pun dapat ia kejutkan.

Kebanggaan dan semangat kepahlawanan merupakan prinsip hidup Itto. Arataki Itto dikisahkan sebagai salah satu petinggi dari sebuah geng yang bernama Geng Arataki dari Hanamizaka. Dia selalu melewati setiap detik hidupnya dengan penuh kebahagiaan.

Arataki Itto
Arataki Itto | miHoYo

Karena karakter yang satu ini masih baru, tentunya para pemain membutuhkan rekomendasi build yang cocok untuknya. Nah berikut Dafunda Game sudah merangkum build yang bisa kalian coba untuk Arataki Itto. Penasaran kan apa saja itu? Yuk simak artikel berikut ini sampai habis ya.

Build Arataki Itto Genshin Impact

Sedikit informasi untuk kalian yang belum tau, Arataki Itto sendiri adalah karakter dengan tipe DPS yang sangat baik. Ia memiliki skillset yang sederhana dan bisa kalian gunakan untuk beberapa role, mulai dari sub DPS, dan juga sebagai tanker.

Berikut build dari Arataki Itto Genshin Impact:

Arataki Itto- Best Weapons

Sebagai karakter DPS sejati, kalian wajib memilih senjata Claymore dengan statistik bonus CRIT Damage dan CRIT Rate. Selain itu, kalian juga bisa memiliki senjata yang mempunyai efek untuk meningkatkan potensi damage serangan Charged milik Itto. Berikut rekomendasi senjata terbaik Itto:

  • Redhorn Stonethresher
build arataki itto genshin impact
Redhorn Stonethresher

Jika kalian salah satu penggila dari game ini, Redhorn Stonethresher adalah senjata yang paling cocok untuk Itto. Senjata ini akan meningkat DEF sebesar 28%. Normal dan Charged Attack DMG meningkat 40% dari DEF. 


  • Serpent Spine
build arataki itto genshin impact- Serpent Spine
Serpent Spine

Setiap 4 detik saat karakter ada dalam medan tempur, kekuatan serang-nya akan meningkat sampai 6% dan juga bisa menahan serangan sampai 4% lebih. Efek ini dapat terus kalian tambah sampai 5 stack dan tidak akan kembali diulang sebelum karakter meninggalkan pertempuran, tapi ada pengurangan 1 stack saat karakter tersebut terkena damage.


  • Whiteblind
Whiteblind
Whiteblind

Ketika mengenai musuh, serangan Normal atau Charged akan memberi buff ATK dan DEF sampai 6% selama 6 detik. Serangan ini Bisa terus ditambah sampai 4 stack. Efek ini hanya bisa muncul setiap 0.5 detik.


Artefak Arataki Itto Genshin Impact

  • Husk of Opulent Dreams
build arataki itto genshin impact
Husk Of Opulent Dreams

Set 2 Bagian: DEF +30%.

Set 4 Bagian: Karakter yang menggunakan set artefak ini akan mendapat efek Curiosity dengan kondisi berikut: Saat berada di pertempuran, karakter akan mendapat 1 stack saat menyerang musuh dengan elemen Geo, efek ini akan terpicu setiap 0.3 detik.

Katika keluar dari pertempuran, karakter akan mendapat 1 stack setiap 3 detik. Curiosity sendiri bisa kalian tumpuk sampai 4 kali, yang mana setiap efeknya memberi bonus DEF 6% DEF dan Geo Damage 6%. Setelah 6 detik berlalu tanpa mendapat stack Curiosity, 1 stack dari efeknya akan hilang.


  • Archaic Petra
build arataki itto genshin impact- Archaic Petra
Archaic Petra

Set 2 Bagian: Mendapat bonus Geo Damage sampai 15%

Set 4 Bagian: Setelah mendapat Elemental Shard dari reaksi efek Crystallize, semua karakter dalam party akan mendapat bonus damage 35% dari elemen yang mendapat reaksi tersebut. Hanya satu jenis bonus damage Elemental saja yang bisa didapat lewat cara ini.


  • Retracing Bolide
Retracing Bolide
Retracing Bolide

Set 2 Bagian: Meningkatkan Shield Strength sampai 35%

Set 4 Bagian: Saat mendapat perlindungan dari shield, karakter akan mendapat bonus buff 40% untuk damage serangan Normal dan Charged.


Rekomendasi Komposisi Tim Itto

Sejatinya, Arataki Itto akan menjadi DPS terbaik di Genshin Impact berkat kemampuannya menghasilkan damage yang cukup besar. Hal tersebut bersamaan dengan serangan yang kuat dan kontrol Elemental yang kuat, membuatnya menjadi karakter yang sempurna.

Jadi, untuk melengkapi gaya bermainnya, kalian dapat memilih di antara karakter berikut berdasarkan karakter yang paling cocok untuk kalian dalam pertempuran:

  • Zhongli– Skill elemental Zhongli akan memberi shield serta melemahkan resistansi serangan ke musuh untuk memaksimalkan damage sendiri. Zhongli juga bisa memicu efek Geo Resonance.
  • Albedo– Elemental skill Albedo sangat bagus untuk mempercepat Energy Recharge Itto agar bisa mengaktifkan Elemental Burstnya dengan cepat. Karena sesama Geo, maka Albedo bisa memicu efek Geo Resonance.
  • Raiden Shogun– Karakter yang satu ini sangat efektif dalam memaksimalkan Energy Recharge party. Hal ini sangat dibutuhkan Itto agar bisa mengaktifkan Elemental Burst dengan cepat.
  • Gorou– Gorou memiliki skill untuk meningkatkan pertahanan dan serangan elemen Geo untuk semua party. Karena sama-sama vision Geo maka akan meningkatkan potensi damage Itto serta bisa memicu efek Geo Resonance.

Nah, itulah pembahasan mengenai Build Terbaik Arataki Itto Genshin Impact. Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan Tips Genshin Impact lainnya, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks