Kali ini Dafunda Game akan membagikan informasi terkait Build Karina Tersakit Mobile Legends 2022 yang banyak dicari. Karina adalah salah satu hero Mobile Mobile Legends role Assassin yang baru-baru ini mendapat revamp. Dengan damage yang sakit serta skill yang dapat ia pakai kembali setelah mengeliminasi lawan, Karina menjadi Hero yang menakutkan ketika war.
Selain itu, Karina juga memiliki skill yang dapat membuatnya kebal terhadap serangan apa pun. Karina juga terkenal sebagai hero pembasmi lawan dalam sekejap berkat ultimatenya yang sakit dan bisa ke reset jika berhasil mengeliminasi lawan. Untuk mendukung skill-nya, kalian harus membuat Karina sesakit mungkin agar bisa menggunakan ultimatenya secara efektif.
Nah, bagi kalian yang nantinya ingin menjadi top global dari hero ini. Dafunda Game sudah menyiapkan Build Karina Tersakit Mobile Legends 2022. Tanpa banyak basa-basi lagi, berikut rangkumannya untuk kalian.
Contents Navigation
Skill Karina Mobile Legends
Sebelum membagikan build tersakit dari hero ini, ada baiknya kalian kenali dulu setiap skill yang terdapat pada Karina. Hero Mobile Legends yang satu ini memiliki skill mematikan yang tentunya sangat mengganggu ketika saat war. Berikut skill-skill Karina yang wajib kalian kuasai:
Shadow Combo (Skill Pasif)
Serangan ketiga Karina pada target yang sama memberikan (True Damage) tambahan setara dengan 5( +3% Total Magic Power)% dari HP yang hilang bertambah 50. Jika target merupakan Hero lawan, Cooldown Skill Non-Ultimate ia akan berkurangi sebanyak 1.5 detik. Karina memberikan hingga 2000 (True Damage) kepada Creep.
Dance of Blades (Skill 1)
Karina terus mengayunkan Twin Blade-nya saat dia memasuki Mode (Dance of Blades) hingga 3.5 detik. Dalam Mode ini, Karina meningkatkan Movement Speed-nya sebesar 45% dan memblokir semua Basic Attack, memberikan 100( +30% Total Magic Power) (Magic Damage) kepada unit yang menyerangnya (melemparkan Shadowblade jika terkena serangan jarak jauh, atau melakukan tebasan berputar kepada unit penyerang jarak dekat.
Efek ini memiliki Cooldown selama 0.4 detik). Basic Attack Karina dan (Shadow Assault) akan mengakhiri (Dance of Blades), tetapi membuat Basic Attack berikutnya memberikan 180( +55% Total Magic Power) Critical (Magic Damage) dan menyebabkan efek Slow sebesar 45% selama 1 detik.
Dance of Death (Skill 2)
Karina mengayunkan Twin Blade-nya, memberikan 375( +125% Total Magic Power) (Magic Damage) kepada lawan di sekitarnya.
Shadow Assault (Ultimate)
Karina melakukan Charge kepada Hero lawan, memberikan 450( +160% Total Magic Power) (Magic Damage) dan meninggalkan (Shadow Mark) kepada lawan serta meninggalkan (Shadowform) di belakang lawan, keduanya berlangsung selama 5 detik.
Cooldown Skill ini akan terReset pada saat target dengan (Shadow Mark) tereliminasi. (Gunakan Kembali): Karina dengan cepat pergi ke lokasi (Shadowform), memberikan 150( +50% Total Magic Power) (Magic Damage) kepada semua lawan di jalurnya.
Build Karina Tersakit Mobile Legends 2022
Berikut adalah rekomendasi build tersakit ketika kalian menggunakan hero Karina Mobile Legends:
- Ice Hunter’s Arcane Boots: item ini akan membuat Karina mendapatkan tambahan +40 Movement Speed dan +10 Magical Penetration. Untuk item Junglenya adalah Ice Retribution. Item ini akan membantu kalian melakukan Farming dengan cepat dan memberikan Damage kepada musuh.
- Calamity Reaper: Calamity Reaper akan menambah +70 Magic Power, +100 Mana, +6 Mana Regen, dan +10% Cooldown Reduction. Pasif Unik – Calamity: Dalam 3 detik setelah menggunakan skill, Basic Attack berikutnya akan memberikan True Damage tambahan sebesar 120% dari Magic Power dengan Cooldown selama 1,5 detik. Kemudian memperoleh 10% Movement Speed untuk waktu yang singkat.
- Concentrade Energy: Item ini akan meningkatkan +70 Magic Power, +25% Magical Lifesteal dan +700 HP. Saat item ini sudah terbeli, kamu harus pintar dalam memanfaatkan skill pasif Guinevere untuk mendapatkan efek Spell Vamp yang tinggi.
- Holy Crystal: Item ini akan meningkatkan Magic Power sebuah hero secara drastis. Sehingga sangat berguna saat pertandingan memasuki mid-game atau late-game. Item Holy Cristal akan meningkatkan +100 Magic Power. Sedangkan pasif unik – Misteri: Meningkatkan Magic Attack sebesar 21-35% (Meningkat berdasarkan level).
- Blood Wings: Item Blood Wings adalah item yang akan memberikan tambahan Damage dengan skala besar, yaitu +150 Magic Power dan tambahan +500 HP. Selain itu, dengan bantuan item lain juga akan menambah Damage dan secara otomatis membuat Shield yang kamu dapat jadi lebih besar.
- Winter Truncheon: Item ini akan sangat berguna untuk memberikan efek Invincible dalam waktu singkat terhadap suatu hero. Jadi, ketika mengaktifkannya kita tidak akan bisa di hit oleh musuh dalam beberapa waktu ke depan. Item Winter Truncheon akan menambah +60 Magic Power, +25 Physical Defense, dan +400 HP.
Selain daftar item di atas, kalian juga bisa menggunakan beberapa item berikut ini: Shadow Twinblades, Divine Glaive, Genius Wand, Clock of Destiny, atau Immortality.
Set Emblem Karina Tersakit
Untuk rekomendasi set emblem Karina tersakit di Mobile Legends sudah pasti menggunakan Custom Mage Emblem. Dengan susunan Agility (Movement Speed +6.00%), Observasion (Magical PEN +6.00), dan talent Magic Worship (Memberikan Damage yang lebih besar dari 7% dari Max HP hero lawan sebanyak 3 kali dalam 5 detik dapat menyebabkan mereka terbakar 3 kali.
Battle Spell Karina Terbaik
Karena bermain sebagai Hyper, tentu saja spell terbaik untuknya adalah Retribution dengan item Jungle Ice Retribution. Karena item ini akan membuat Damage Retribution yang diberikan kepada Creep atau Minion meningkat sebesar 150%. Dapat digunakan pada hero, memberikan 100 True Damage dan menyerap 72-100 Movement Speed target selama 5 detik.
Combo Skill Karina Tersakit
Karena Cooldown Skill Karina yang terbilang cukup cepat, maka kamu akan dapat menggunakan combo skillnya. Untuk kombinasi skill terbaiknya, kamu bisa menggunakan skill 1 untuk memperoleh tambahan Movement Speed, kemudian Basic Attack ke arah musuh. Lalu skill 2 dan 3 untuk memberikan Damage tambahan.
Kekurangn Karina Mobile Legends
- Sulit untuk meng-carry tim
- Minim skill crowd control
- Mudah sekali untuk di-counter
- Tidak memiliki skill blink
- Memiliki durabilitas yang sangat rendah
Kelebihan Karina Mobile Legends
- Memiliki damage yang besar di early game
- Memiliki cooldown skill yang cepat
- Mudah banget untuk dikuasai
- Menjadi counter semua hero yang menggunakan basic attack
- Skill ultimate Karina overpower karena bisa menyerang dengan cepat secara terus menerus.
Bagaimana pendapat kalian dengan rekomendasi Build Karina Tersakit Mobile Legends 2022 yang kami berikan? jika ada rekomendasi lain, silakan tulis pendapat kalian melalui kolom komentar ya. Oh iya, agar kalian tidak ketinggalan informasi dan Tips Mobile Legends lainnya dari kami, pastikan kalian kunjungi terus Dafunda Game ya!