Mobile Legends menawarkan beberapa pilihan server yang dapat digunakan oleh para pemain. Server-server yang tersedia antara lain original server, tournament server, dan advance server. Mayoritas pemain Mobile Legends menggunakan original server sebagai pilihan utama, namun tersedia juga advance server yang berfungsi sebagai server uji coba. Pada kesempatan ini, Dafunda akan membagikan tutorial cara bermain Mobile Legends Advance Server Januari 2024.
Mobile Legends adalah permainan mobile yang sangat populer di kalangan penggemar game online. Permainan ini mengusung genre MOBA (Multiplayer Online Battle Arena) yang menarik dan seru untuk dimainkan. Dalam permainan Mobile Legends, pemain dapat memilih karakter-karakter yang berbeda dengan keahlian dan kemampuan masing-masing.
BACA JUGA:
- 3 Hero Marksman Mobile Legends Yang Bisa Counter Karrie Saat Ini
- 5 Fakta Menarik Joy Mobile Legends, Hero yang Sangat Lincah
- 7 Fakta Menarik Alice Mobile Legends, Ratu Iblis yang Mengacau Land of Dawn
Berikut Cara Bermain Mobile Legends Advance Server
Jika kamu ingin mengetahui bagaimana cara untuk masuk ke advance server ML, silakan baca artikel ini sampai selesai.
1. Keuntungan Bermain di Advance Server
Menggunakan advance server pada game Mobile Legends memiliki beberapa keuntungan. Salah satunya adalah kesempatan untuk mencoba event-event baru sebelum dirilis secara resmi di original server. Di advance server ini, kamu dapat mencoba berbagai material dan menyelesaikan misi untuk mendapatkan hadiah.
Sebagai pengembang Moonton, secara rutin menghadirkan hero baru untuk para pemainnya. Pada advance server, kamu dapat mengetahui hero mana yang akan dirilis secara resmi di masa mendatang. Selain itu, terdapat juga berbagai promo yang memungkinkan kamu untuk mendapatkan diamond Mobile Legends secara gratis.
2. Syarat Bermain di Mobile Legends Advance Server
Sebelum kamu bermain di Advance Server, ada beberapa syarat yang perlu diketahui dan dipenuhi agar dapat memasuki dan bermain di ML Advance Server. Berikut adalah syarat-syarat untuk bermain di ML Advance Server:
- Akun Mobile Legends kamu harus mencapai level 15 atau lebih.
- Untuk memastikan Advance Server, diperlukan koneksi internet yang stabil.
- Harus terdapat slot yang masih tersedia dalam Advance server ML.
- Demikianlah syarat yang harus kamu penuhi sebelum masuk advance server pada game Mobile Legend.
3. Cara Bermain ML Advance Server
Dalam artikel ini, kami akan memberikan panduan tentang cara bermain di ML Advance Server. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk masuk ke advance server ML yang dapat kamu ikuti.
- Pertama buka profil akun Mobile Legends dengan cara menekan foto profil yang berada di pojok kiri atas halaman utama.
- Kemudian, kamu masuk ke Pengaturan Akun atau Account Setting
- Pada bagian kanan layar akan ada opsi Advanced Server. Kamu hanya perlu menekannya.
- Setelah menekan opsi tersebut kamu akan diberikan notifikasi apakah ingin masuk ke advance server atau tidak. Klik okay untuk masuk ke Advance Server
Demikianlah cara bermain Mobile Legends Advance Server terbaru Januari 2024. Setelah membaca artikel ini, apakah kamu langsung mencoba tutorial yang kami bagikan? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.