Setiap game survival tentu menyediakan perlengkapan untuk bertahan hidup seperti senjata. Hal itu juga ada di Minecraft. Kamu bisa membuat beberapa senjata mulai dari pedang hingga busur. Tapi untuk awal-awal, kamu hanya perlu menggunakan Wooden Sword atau Pedang Kayu. Kamu bisa menggunakannya untuk mengalahkan Mobs jahat yang mengganggu. Kali ini, kami akan memberikan tutorial cara membuat Wooden Sword di Minecraft.
Yuk cek apa aja sih bahan yang diperlukan dan cara membuat senjata ini.
Download Minecraft
Wooden Sword Minecraft
Bahan yang Diperlukan
Buat kamu yang ingin membuat item ini, kamu harus memiliki beberapa bahan lebih dulu:
- Wood Plank (2 buah)
- Stick (1 buah)
Seperti biasa, kamu hanya perlu menggunakan satu jenis Wood Plank saja. Jadi pilihlah yang sesuai dengan sumber daya yang kamu miliki.
Cara Membuat Wooden Sword Minecraft
Waktu yang dibutuhkan: 2 menit
Jika kamu sudah memiliki bahan di atas, kamu bisa cek langkah-langkah di bawah ini. Inilah cara membuat Wooden Sword atau Pedang Kayu di Minecraft!
- Buka Crafting Table
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuka Crafting Table. Setelah itu, kamu akan melihat kotak 3×3 muncul di layar.
- Masukkan Bahan
Setelah itu, kamu harus memasukkan bahan yang diperlukan di Crafting Table. Kamu hanya memerlukan 1 buah Stick dan 2 Wood Plank. Perlu kamu ketahui bahwa bahan tersebut harus ditempatkan di posisi yang sesuai dengan resepnya. Kamu bisa melihat di bawah nanti.
Masukkan 1 Wood Plank di kotak tengah pada baris pertama. Lalu, masukkan kembali 1 Wood Plank di kotak tengah pada baris kedua. Terakhir, masukkan 1 Stick di kotak tengah pada baris ketiga sebagai gagangnya. - Selesai
Nah, jika kamu sudah memasukkan semua bahan yang diperlukan, Wooden Sword akan muncul di kotak kanan pada Crafting Table. Kamu bisa menyimpan atau langsung menggunakannya.
Nah, itulah cara membuat Wooden Sword atau Pedang Kayu di Minecraft. Jika kamu ingin tutorial Minecraft lainnya, kamu bisa mengeceknya lewat tombol di bawah ini.
Buat kamu yang ingin tutorial dari game lainnya bisa request di kolom komentar. Dafunda Game juga menyediakan banyak informasi dan berita terbaru, jadi jangan lupa kembali ke website ini ya.