Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameTutorial GameTutorial Tekno

Cara Menambah dan Mengundang Teman di COD Mobile!

Call of Duty Mobile memang sedang sangat fenomenal beberapa waktu ini. Game ini mampu mengambil banyak hati pemain game mobile untuk hijrah kepadanya. Dengan kontrol intuitif dan beberapa inovatif memiliki banyak mode selain battle royale, menjadikannya pilihan terdepan untuk genre first-person shooter mobile.

Dalam game, bermain bersama teman memang lebih menyenangkan daripada harus bermain sendirian. Maka dari itu, kalian harus menambahkan dan mengundang teman kalian untuk bermain game Call of Duty Mobile.

Untuk kalian yang belum mengetahui bagaimana cara menambakan dan mengundang teman dalam bermain Call of Duty Mobile. Dafunda Game akan memberikan tutorial cara menambahkan dan mengundang teman bermain bersama. Berikut caranya.

Begini Cara Menambahkan dan Mengundang Teman Call of Duty Mobile

Waktu yang dibutuhkan: 5 menit

Jika kamu ingin menambahkan teman dalam game Call of Duty Mobile, kamu bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Mengetuk Icon Teman di Bagian Atas Menu Utama

    Hal pertama yang perlu kalian lakukan yaitu mengetuk icon teman yang ada diatas kanan halaman Home. Dengan Meng-klik icon tersebut, kalian akan dibawa ke halaman pertemanan.Cara Menambahkan Teman Di Call Of Duty Mobile

  2. Mencari Menggunakan ID dan Nama

    Setelah di alihkan kehalaman pertemanan, kalian dapat mencari teman dengan menggunakan nama dan ID pengguna dari teman kalian. Kalian dapat menulisnya pada kolom pencarian yang ada disebelah kanan seperti gambar di bawah.Tambah Teman Call Of Duty Mobile

  3. Menunggu Teman Konfirmasi pertemanan

    Hal terakhir yang yaitu menunggu teman menerima permintaan pertemanan. Jika dia tertarik maka kamu akan di terima, namun bisa sebaliknya. Jika kamu tidak dikenal atau dia tidak tertarik bisa saja permintaanmu diabaikan bahkan di tolak. Jika itu terjadi lebih baik kamu mundur.

  4. Mengundang Teman Bermain Bersama

    Setelah permintaan pertemananmu diterima, selanjutnya kamu dapat mengajaknya bermain bersama. Untuk mengundangnya, kamu dapat masuk ke menu multiplayer dan disebelah kanan terdapat daftar teman kamu.Cara Mengundang Teman Di Cad Mobile

  5. Memilih Teman Untuk Diundang

    Jika temanmu ada yang online, akunnya akan terlihat dikotak sebelah kanan. Kamu dapat klik akunnya dan automatis permintaan bermain bersama akan dikirimkan kepadanya.

  6. Menunggu Konfirmasi

    Setelah mengirim permintaan bermain bersama, kamu tinggal menunggu konfirmasi kesediaan dia bermain bersamamu. Sama seperti permintaan pertemanan, permintaan bermain bersama bisa saja diabaikan oleh temanmu, bahkan juga bisa di tolak, lagi dan jika itu terjadi lebih baik kamu mundur.

Nah, itulah cara menambahkan dan mengundang teman Call of Duty Mobile. Jika bermain bersama teman akan lebih terasa menyenangkan, maka dari itu kamu harus memiliki teman untuk dapat bermain bersama.

Kunjungi Dafunda Game untuk informasi, tips dan tutorial keren lainnya dari game Call of Duty Mobile.

Related Posts

1 of 20
Enable Notifications OK No thanks