Dalam game Resident Evil terdapat senjata dengan daya serang yang besar. Senjata tersebut bernama Granat Launcher yang dapat melumpuhkan bos hanya dengan beberapa kali serangan saja.
Nah, kali ini Dafunda Game bakal memberikan cara mendapatkan granat launcher di Resident Evil Village. Penasaran gimana caranya? Simak pembahasannya berikut ini.
Begini Cara Mendapatkan Granat Launcher Resident Evil Village
Untuk bisa mendapatkan senjata yang satu ini, kalian perlu mempersiapkan beberapa syarat terlebih dahulu. Yang pertama kalian harus memiliki “Four-Winged Unborn Key”, kunci ini akan kita gunakan nantinya.
Biasanya senjata kuat seperti ini hadir di akhir cerita game. Namun berbeda kali ini, kalian bisa mendapatkannya di tengah cerita, dengan begitu kalian bisa melanjutkan pertualangan menggunakan senjata ini.
Granat Launcher bisa kalian peroleh tepat setelah melarikan diri dari rumah boneka. Untuk mencapai area tersebut kalian harus pergi ke Altar melalui gerbang selatan terlebih dahulu. Bagi yang belum tahu, Altar adalah area di mana pemain akan menempatkan tujuan plot utama dari game ini. Kalian juga bisa menemukan Duke disana melalui sisi barat desa sebelum akhirnya bertemu dengan wanita boneka.
Kunci Four-Winged Unborn Key Untuk membuka Gerbang Selatan
Awal permainan, gerbang selatan dikunci, tetapi dapat diakses setelah menggabungkan bagian-bagian penting untuk membuat Four-Winged Unborn Key. Untuk menuju ke gerbang tersebut mungkin agak membuat pemain pusing menentukan arah yang benar, namun baiknya Duke berbaik hari memberikan tanda melalui map.
Jika kalian berada di jalan yang benar, kalian akan dihadang oleh zombie yang menyerupai serigala dengan penuh gigi geraham. Setelah cutscene di mana tampaknya Ethan yang malang akan dikunyah sampai mati, perjalanan dapat dilanjutkan. Kalian juga akan melewati sungai yang dangkal untuk sampai disana.
Setelah sampai di pintu masuk, kalian akan melihat simbol yang sama dengan kunci yang sebelumnya telah kalian persiapkan. Jika pintu tersebut terbuka, kalian akan melihat GM 79 berada di atas meja, sedang untuk amunisinya sudah tersedia diawal permainan, pastikan kalian mengambilnya ya.
Tentunya dengan ada senjata yang satu ini akan sangat membantu kalian untuk mengalahkan monster dengan lebih mudah bukan. Sebelumnya apa sudah ada dari kalian yang mendapatkan senjata yang satu ini, bagikan pengalaman kalian tentang perjalanan mendapatkan senjata yang satu ini di kolom komentar ya.
Kunjungi Dafunda Game untuk informasi game dan Tutorial Resident Evil lainnya.