Dalam game Harvest Moon, pemain akan belajar bagaimana hidup mandiri dengan berternak, bercocok tanam, menambang, hingga membangun rumah tangga. Game yang satu memang layaknya simulator kehidupan di perdesaan, kamu juga harus membangun rumah serta memiliki keluarga.
Untuk memiliki keluarga, tentunya kalian harus memiliki seorang istri dahalu dan kemudian baru memiliki anak. Untuk menikahi gadis yang ada di desa tersebut, kalian harus melewati beberapa hal. Bisa dibilang kalian harus membuat gadis tersebut jatuh cinta kepada kalian terlebih dahulu.
Dafunda Game kali ini akan membagikan artikel bagaimana cara menikahi gadis desa. Tidak perlu panjang lebar lagi, berikut cara menikahi salah satu gadis di desa mineral Harvest Moon Back to Nature.
Cara Menikah di Harvest Moon Back to Nature
Layaknya seperti di dunia nyata, untuk menikahi seorang gadis kita harus membuatnya menyukai kita terlebih dahulu. Dalam game harvest moon, ada tingkatan yang perlu kita ketahui tentang hati gadis tersebut, mulai dari warna hitam hingga ke warna merah. Kamu bisa melihatnya dibawah ini daftar hati dan maksud dari warna tersebut.
- Love Hitam : Dia masih merasa asing
- Love Ungu : Saling kenalan
- Love Biru : Menjadi teman baik
- Love Hijau : Dia mulai tergoda
- Love Kuning : Dia mulai naksir kamu
- Love Oranye : Dia mulai benar-benar menyukaimu
- Love Merah : Dia mencintaimu
Nah, untuk menikahi gadis desa, kamu harus terlebih dahulu membuatnya memiliki hati berwarna merah. Jika kalian telah berhasil membuat hatinya merah, ini saatnya untuk melamarnya. Terus cara melamarnya bagaimana? Dalam game ini, kalian membutuhkan benda yang bernama Blue Feather (bulu biru) untuk melamar gadis.
Ternyata, hal tersebut belum sepenuhnya syarat yang harus kalian penuhi. Syarat terakhir yang harus kalian lakukan yaitu, rumah kalian harus dalam keadaan full upgrade, dalam artian sudah di upgrade sebanyak 2x. Jadi saat rumah sudah dalam kondisi full upgrade, kalian sudah memiliki kamar sebagai tempat tidur (tempat wik wik) kalian nanti.
Bagaimana Cara Mendapatkan Blue Feather?
Item ini memang tidak bisa kamu dapatkan jika kalian belum membuat seorang gadis memiliki hati minimal orange. Jika kalian sudah berhasil membuat hati seorang wanita berwarna orange, Blue Feather akan tersedia di supermarket untuk kalian beli. Item ini di jual seharga 1000g, bisa dibilang itu mahar untuk melamar sang kekasih lah.
Jika sudah memiliki item ini, kalian hanya perlu menunjukan blue feather ini pada kekasih kalian. Automatis dia akan menerima lamaran kalian, dan ingat hati gadis tersebut harus sudah merah.
Begitulah cara menikah di Harvest Moon Back to Nature. Kalian bisa menikahi satu dari 5 gadis yang ada di desa mineral, ingat kamu cuma bisa menikahi salah satunya saja, tidak ada fitur poligami disini. Jika sudah menikahi seorang gadis, satu tahun kemudian kalian akan memiliki seorang anak.