Akhir-akhir ini, kita memang banyak mendengar para pelaku industri game memberikan sumbangan atau donasi untuk lembaga kesehatan. Terakhir kali, kita melihat developer Plague Inc. game simulasi populer ini memberikan sejumlah uang untuk membantu meringankan beban para korban Coronavirus.
Kini, satu perusahaan game besar lainnya, CD Projekt RED juga ikut membantu lembaga kesehatan. Berapa nominal yang diberikan? Dan di mana sasaran sumbangan mereka? Mari kita bahas di bawah ini.
Donasi Hampir 1 Juta Dolar

Dari data yang kami dapatkan dari Gamerant, mereka mengabarkan bahwa CD Projekt RED menyumbangkan hampir 1 juta dolar atau sekitar 15 milyar Great Orchestra of Christmas Charity. Uang yang didonasi ke lembaga tersebut bertujuan untuk mencegah penularan di Polandia, negara asal perusahaan ini.
Co-founder CD Projekt RED Marcin Iwinski memposting memberikan kabar di profil LinkedIn-nya mengenai donasi, dengan menyatakan, “Kami ingin berterima kasih kepada semua jiwa pemberani yang memperjuangkan kesejahteraan kami setiap hari dan berharap dana ini membantu upaya Anda menyingkirkan virus untuk kami. ” Donasi telah dibagi antara CD Projekt RED itu sendiri dan dewan direksi dan pemegang saham perusahaan, dengan kedua belah pihak menyumbangkan setengah juta dolar.
CD Projekt RED memang merupakan salah satu dari banyak developer dan publisher yang telah melakukan hal serupa untuk membantu mencegah COVID-19.
Perusahaan Melakukan Kebijakan Work From Home
Tetap berjaga-jaga untuk antisipasi virus corona, CD Projekt RED mengungkapkan bahwa mereka telah menjalankan Work from Home. Meski demikian tidak ada kabar banyak proyek Cyberpunk 2077 yang sedang mereka kembangkan akan diundur atau ditunda.
Saat ini para pengembang sedang memoles game bertema futuristik tersebut agar tidak cacat saat perilisan. Cyberpunk 2077 dijadwalkan meluncur pada September mendatang. Hingga kini, kamu mungkin bisa bermain The Witcher 3 untuk mengisi kekosongan dan tetap berada di rumah.
Gimana menurutmu tentang kabar yang satu ini? Kami akan terus membagikan berita terbaru, jadi stay tune terus di Dafunda Game ya.