5 Hero Counter Ying Honor of Kings yang Paling Ampuh

Level Infinite

Level Infinite

Ying adalah hero ikonik di Honor of Kings Global yang rilis bersamaan dengan game ini. Sebagai salah satu assassin terkuat, Ying memiliki seribu kombo, di mana setiap skill-nya dapat menghasilkan gerakan atau skill baru. Maka dari itu, perlu adanya hero counter yang bisa menghetikan pergerakan Ying Honor of Kings.

Hero Ying memiliki berbagai skill yang komprehensif, termasuk crowd control (CC), damage, dash, dan mobilitas yang sangat baik. Pastikan kamu mempelajari semua kemampuannya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk menggunakannya.

Ying adalah salah satu Jungler terunggul di Honor of Kings yang memiliki kemampuan bergerak dengan lincah, sehingga bisa maju dan mundur dengan mudah. Keunggulan ini memungkinkannya untuk tampil lebih baik dalam situasi sulit, terutama saat terjadi pertempuran.

Baca Juga: Skill dan Build Terbaik Milady Honor of Kings, Mage Bongkar Tower

Hero Counter Ying Honor of Kings

Berikut ini beberapa hero yang dapat menjadi counter bagi Ying di Honor of Kings. Yuk, langsung simak daftarnya di bawah ini!

1. Liang

Image: TiMi Studio Group

Liang dikenal sebagai hero Honor of Kings yang bermain di posisi Mid Lane dan memiliki peran yang krusial dalam menguasai pertempuran dengan serangan sihir yang kuat serta mobilitas yang sangat gesit.

Hero yang memanfaatkan buku sebagai senjatanya ini sangat mahir dalam mengendalikan lawan dengan kekuatan mahkotanya. Ia mampu memperlambat pergerakan serta menjebak musuh menggunakan skill 3 miliknya. Inilah alasannya mengapa Liang menjadi hero yang efektif untuk melawan Ying.

2. Arli

Image: TiMi Studio Group

Arli adalah marksman dengan jangkauan tembak pendek, sehingga tidak cocok untuk bertarung langsung dengan lawan. Pemain sebaiknya memanfaatkan fleksibilitas Arli untuk menerbangkan musuh dan mengancam garis belakang mereka.

Ying memiliki kelemahan terhadap hero yang bisa memberikan burst damage lebih cepat atau yang memiliki kemampuan mengejutkan. Dengan mobilitas tinggi dari skill pasifnya, Arli dapat menghindari serangan Ying sekaligus memberikan damage burst dengan cepat.

3. Arthur

Image: TiMi Studio Group

Arthur merupakan hero fighter Honor of Kings di clash lane yang memiliki pertahanan yang sangat kuat dan damage yang cukup menyakitkan. Dia juga dikenal sebagai penginisiasi.

Skill 1 Arthur (Charge) memberikan efek memperlambat dan membungkam, sementara Ultimate-nya menciptakan kontrol area yang menyulitkan Ying untuk melarikan diri. Selain itu, ia punya pertahanan yang sangat kuat, Arthur mampu bertahan dari serangan Ying.

4. Allain

Image: TiMi Studio Group

Ying bergantung pada burst damage, jadi memilih hero tanky atau yang memiliki sustain tinggi sangat tepat. Allain, dengan damage besar dan pertahanan kuat, mampu bertahan dari serangan burst Ying dan memberikan damage balik yang signifikan.

Allain adalah salah satu hero yang sangat gesit, berkat skill miliknya. Skill pertama yang ia punya dapat melakukan serangan berkali-kali setelah tumpukan skill terkumpul. Di sisi lain, Skill ketiganya membuatnya tidak bisa diserang selama beberapa waktu sebelum dia menyerang musuh.

5. Zhang Fei

Image: TiMi Studio Group

Zhang Fei adalah tank/support jarak dekat yang ahli dalam mengendalikan musuh dan memimpin pertempuran. Kemampuan Domain Terlarang dan Unbridled Outburst memberinya keunggulan dan membuatnya sulit dikalahkan.

Ying sangat mengandalkan mobilitas dan kemampuan burst-nya untuk menguasai pertempuran. Efek crowd control dapat menghambat gerakannya, sehingga ia menjadi lebih rentan untuk dijatuhkan. Zhang Fei bisa memanfaatkan skill 1-nya untuk memberikan knockback dan melindungi tim. Ultimate-nya memberikan efek crowd control yang kuat, sekaligus berfungsi sebagai tameng yang solid bagi rekan-rekannya.

Baca Juga: Penjelasan Skill dan Build Item Kongming Honor of Kings

Tips untuk Counter Ying Honor of Kings

58acf7ad Cd95 C386 4721 0912403171e2

Itulah sejumlah hero counter dan tips untuk melawan hero Ying Honor of Kings. Semoga membantu!

Baca Juga: Penjelasan Skill dan Build Item Kongming Honor of Kings

Exit mobile version