Tahun lalu, Star Wars Jedi: Fallen Order berhasil mencuri perhatian kalangan gamer dan pecinta film Star Wars. Pasalnya permainan tersebut memiliki grafis dan gameplay yang cukup mengesankan.
Hal tersebut menjadi bukti kesuksesan Electronic Arts dalam menggarap franchise dari Disney, setelah sebelumnya kerap gagal dalam beberapa game. Bukan hanya itu saja, EA bahkan berhasil menjual Fallen Order melebihi ekspetasi mereka.
EA Sukses Kembangkan Star Wars, Penjualan Fallen Order Melebihi Ekspetasi Mereka!
Kesuksesan Electronic Arts dapat dibuktikan dengan penjualan Star Wars Jedi: Fallen Order yang melebihi ekspetasi. Sebelumnya mereka berpikir bahwa permainan tersebut akan terjual sekitar 6-8 juta copy, namun faktanya penjualan Star Wars Jedi: Fallen Order melebihi ekspetasi mereka.
Bahkan mereka memprediksi bahwa Fallen Order akan terjual lebih dari 10 juta copy pada bulan maret 2020 mendatang. Pihak EA mengatakan mereka berencana untuk terus mengembangkan IP dari Star Wars dan menghadirkan banyak game baru yang berfokus pada Multiplayer dan Singleplayer.
Tak Berhenti Sampai Disitu, EA Berencana Membuat Sekuel Star Wars Jedi: Fallen Order!
Keberhasilan Star Wars Jedi: Falled Order dalam menarik perhatian pecinta film Star Wars, nampaknya membuat EA tertarik untuk membuat sekuel dari game tersebut. Kabarnya Electronic Arts sedang menggarap dua proyek franchise Star Wars, salah satunya sekuel dari Star Wars Jedi: Fallen Order.
Meskipun informasi tersebut masih terlalu cepat dan masih dianggap rumor, kabarnya sekuel Star Wars Jedi: Fallen Order masih tetap digarap oleh anak perusahaan dari EA yaitu Respawn Entertainment.
Meskipun belum ada kabar resmi dari EA sendiri, kita dapat mempercayai rumor tersebut yang berasal dari lima orang informan internal Eletronic Arts. Mereka mengatakan bahwa proyek Star Wars merupakan hasil dari beberapa proyek yang telah diberhentikan oleh EA.
Disamping itu, bagaimana menurut kalian? Apakah nantinya sekuel Star Wars akan sukses seperti generasi sebelumnya? Komentar dibawah ya.