Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGame

Demon’s Souls Jadi Game Yang Paling Banyak Diunduh di Jepang

Demon’s Souls menjadi game yang paling banyak diunduh di Jepang. Lantaran game tersebut mampu menampilkan teknologi yang dimiliki oleh PS5 dengan sangat baik. Dari segi visual dan dualsense PS5, semuanya dapat pemain rasakan jika bermain game ini. Maka tak heran, game tersebut sangat laris penjualannya.

Demon’s Souls sendiri sudah rilis sejak tahun 2009 untuk PS3. Namun pada tahun 2020 kemarin, game tersebut mendapatkan remake-nya. Yang secara nyata membuat Demon’s Souls terlahir kembali dengan kualitas yang lebih baik dari sebelumnya.

Demon’s Souls Jadi Game Paling Banyak Diunduh di Jepang

Game Paling Banyak Diunduh Taun 2020
Game Paling Banyak Diunduh Taun 2020 | Sony

Baru-baru ini situs blog PlayStation membagikan sebuah postingan mengenai game yang paling diunduh di Jepang pada tahun 2020 kemarin. Yang mana dalam daftar tersebut, Demon’s Souls berada di urutan teratas. Yang kemudian diikuti oleh Marvel’s Spider-Man: Miles Morales dan Call of Duty: Black Ops Cold War.

Selain adanya Demon’s Souls dalam puncak tertinggi pada daftar, hal menarik lainnya adalah dominasi dari Call of Duty: Black Ops Cold War. Game tersebut cukup mendominasi untuk wilayah Eropa dan Amerika. Sedangkan untuk di Jepang sendiri, Call of Duty: Black Ops Cold War berada di urutan ketiga.

Selain di Jepang, Demon’s Souls Juga Populer di Amerika

Demon Souls
Demon Souls | Sony

Tidak hanya memuncaki daftar game paling banyak diunduh di Jepang, Demon’s Souls juga populer di Amerika. Hal ini terbukti dengan beradanya game tersebut pada posisi 5 di daftar game paling banyak diunduh di Amerika.

Sedangkan untuk posisi kedua di Wilayah Amerika masih sama dengan di Jepang. Marvel’s Spider-Man: Miles Morales menjadi game yang paling banyak diunduh di wilayah tersebut. Ini menunjukkan bahwa game tersebut sangat populer baik di Amerika dan juga di Jepang.

Cyberpunk 2077 sendiri yang digadang-gadang menjadi rilis terbesar tahun 2020 lalu tidak masuk ke dalam daftar. Karena memang game tersebut mengalami banyak kontroversi pada versi konsolnya. Hal itu juga menyebabkan banyak pemain yang meminta refund.

Nah, gimana pendapatmu mengenai hal ni? Jangan lupa komen di bawah ya dan kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dunia game.

Related Posts

1 of 68
Enable Notifications OK No thanks