GameAndroidiOSMobileOnline

Update FF Terbaru, Deretan Senjata Yang Diperbarui Statsnya

Per 28 Oktober kemarin, Garena secara resmi telah merilis patch note atau update FF (Free Fire) terbaru. Dalam patch terbaru ini, Garena seperti biasa selain menghadirkan konten-konten baru yang segar. Juga akan melakukan beberapa penyesuaian terkait kekuatan sejumlah karakter ataupun senjata yang tersedia.

Ngomongin soal senjata Free Fire. Garena dalam update FF terbaru ini kembali memperbarui beberapa stats dari senjata default yang ada. Tidak tanggung-tanggung. Cukup banyak senjata yang harus mendapat buff atau nerf juga di patch terbaru ini, loh!

Kira-kira apa saja daftar-daftarnya? Kali ini Dafunda akan membagikan list senjata Free Fire yang stats nya di perbarui dalam update FF terbaru ini. Jadi langsung saja kita segera menuju ke pembahasannya sekarang juga.

Daftar Senjata Free Fire Yang Dapat Buff & Nerf di Patch Baru

Update FF buff & nerf senjata Free Fire | Garena
Update FF buff & nerf senjata Free Fire | Garena

Untuk patch note terbaru ini. Garena memberikan buff dan nerf terhadap sejumlah senjata yang tersedia dalam game Free Fire. Setidaknya dari gambar di atas. Kita mengetahui jika jumlah senjata yang kena nerf sedikit lebih banyak di bandingkan dengan yang mendapat buff.

Sepertinya Meta game Free Fire akan sedikit berubah dengan update FF terbaru ini. Senjata XM8 yang sebelumnya punya stats yang kurang begitu oke kini akan menjadi tambah mematikan dengan buff dua tingkat untuk Magazine, Accuracy, dan juga Damage nya. Kami gak bisa bayangin sih jika kalian punya skin XM8 yang OP parah seperti skin Guardian akan jadi sekuat apa senjata yang satu ini.

Lalu untuk pengguna M1014 kalian seperti harus lebih pandai dalam menggunakan senjata yang satu ini utamanya dalam pertarungan jarak dekat. Karena Shotgun yang satu ini di pastikan mendapat nerf untuk Damage minimal yang akan di terima oleh musuh.

Sehingga kalian harus memutar otak dalam pemilihan kombinasi senjata yang cocok apabila dalam kondisi pertarungan jarak dekat. Karena M1014 tidak akan se efektif seperti sebelumnya lagi.

Berikut ini daftar lengkap senjata yang mendapat buff serta nerf di update FF terbaru bulan Oktober ini:

Buff

  • M249/M249X (Damage ketika jongkok & damage minimal ketika jongkok): naik 2 tingkat
  • XM8 (Magazine, Accuracy, Damage): naik 2 tingkat

Nerf

  • RGSS0 (Damage ke musuh): turun dua tingkat
  • Mini Uzi (Armor Penetration): turun dua tingkat
  • M1014-1/M1014-2/M1014-3 (Damage minimal): turun dua tingkat

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks