Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
Berita GameGame

Update v1.5 Genshin Impact akan Dirilis Tanggal 28 April

Update Genshin Impact v1.5 hadir untuk PS5, dengan karakter baru, cerita menarik, musuh kuat, dan sebuah tempat tinggal pribadi di Teyvat!

Pengembang dan penerbit miHoYo hari ini mengumumkan bahwa update Genshin Impact v1.5 “Kilau Giok di Lautan Debu” akan hadir pada tanggal 28 April 2021. Para pemain dapat menyelami sejarah Liyue lebih dalam bersama Zhongli, menjumpai Karakter baru yaitu Eula dan Yanfei. Pemain juga bisa menaklukkan boss tangguh baru dan mengelola tempat tinggal pribadi di Teyvat. Genshin Impact versi khusus untuk PlayStation®5 juga hadir dengan peningkatan kualitas visual dan kinerja game.

Konten di Update Genshin Impact v1.5

Genshin Impact v1.5 menawarkan kesempatan kepada pemain untuk menghabiskan waktu bersama Karakter, mengukir cerita baru bersama sambil menyingkap kisah masa lalu mereka. Pemain yang tertarik dengan sejarah Liyue dapat melanjutkan bagian kedua Quest Story Zhongli. Beralih ke Mondstadt, pemain dapat melanjutkan cerita dengan Noelle dalam rangkaian Event Undangan. Sementara itu, kita juga kedatangan karakter baru dalam event ini yaitu Diona, bartender ternama Cat’s Tail, dalam rangkaian Event Undangan.

Eula Genshin Impact Mihoyo
Eula Genshin Impact | Mihoyo

Dua Karakter baru yang dapat dimainkan, Eula dan Yanfei, akan ditambahkan ke dalam game. Karakter 5★ Eula, sang Spindrift Knight adalah Kapten dari Knights of Favonius Reconnaissance Company. Sebagai pengguna Claymore dan elemen Cryo, dia dapat mengakibatkan DMG area dan meningkatkan ketahanan terhadap interupsi dengan Elemental Skill dan Elemental Burst miliknya.

Yanfei Genshin Impact Mihoyo
Yanfei Genshin Impact | Mihoyo

Karakter baru lainnya — Yanfei, adalah Karakter 4★ pengguna Catalyst berelemen Pyro. Lahir di era damai Liyue, Yanfei adalah seorang gadis berdarah separuh Adeptus yang mendedikasikan hidupnya untuk mempelajari dan menafsirkan hukum, serta menjadi konsultan hukum Liyue bagi klien-kliennya.

Bakal Kedatangan Boss Tangguh

Adzdaha Genshin Impact Mihoyo
Adzdaha Genshin Impact | Mihoyo

Dua musuh tangguh yang baru juga akan hadir di Versi 1.5, menantikan para petualang untuk melawan dan mengambil hadiahnya. Sebagai boss keempat Domain Trounce, “Lord of Vishaps” Azhdaha menawarkan hadiah langka setiap minggu untuk setiap Traveler. Mereka harus berhasil menaklukkan serangan ganasnya, penguasaannya terhadap berbagai elemen, dan kemampuannya untuk mengubah medan pertempuran.

Cryo Hypostasis Genshin Impact Mihoyo
Cryo Hypostasis Genshin Impact | Mihoyo

Cryo Hypostasis bakal hadir sebagai Boss baru di area Dragonspine. Sama seperti musuh Hypostasis lainnya, Cryo Hypostasis memiliki pola serangan yang unik. Selain itu, kamu juga akan mendapat berbagai sumber daya termasuk Material Penguatan karakter saat mengalahkannya.

Di Versi 1.5 ini, Traveler akan memperoleh hunian pribadi di Teyvat — item baru yang bernama Serenitea Pot. Poci spesial buatan Adeptus Liyue ini memiliki dimensi tersendiri di dalamnya, di mana para pemain dapat membangun dan mendekorasinya sesuai keinginan. Di dalam poci tersedia beragam jenis rumah dan bentuk alam, masing-masing dengan luas wilayah yang memadai untuk dijadikan tempat rekreasi luar dan dalam ruangan.


Genshin Impact dapat diunduh secara gratis di PS4 dan PS5 melalui PlayStation™Store; di Android melalui Google Play; di iOS melalui App Store; dan di PC melalui situs resmi Genshin Impact. Game ini telah diberi rating T(Teen) oleh ESRB untuk PS4, PC, dan Google Play, juga 12+ untuk iOS. Untuk informasi dan pembaruan lebih lanjut, silakan ikuti @GenshinImpact di Twitter, Instagram, dan Facebook.

Bagaimana pendapatmu tentang konten yang bakal miHoYo hadirkan pada update mendatang ini? Ayo berikan pendapatmu di kolom komentar di bawah ini.

Suka Main Game dan Nonton Film, Mau Kenal Lebih Dekat? Colek di Sosial Media.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.