Dying Light 2 pertama kali diisukan bakal masuk E3 tahun lalu dan Techland telah mengatakan mereka akan memberikan lebih banyak di E3 2019. Menurut tweet di Twitter mereka, “Kami tidak bisa menunggu untuk memperlihatkan kalian tampilan terbaru dari proyek paling ambisius kami.”
Trailer yang rilis tahun lalu tersebut menampilkan Dying Light 2 percabangan alur cerita, yang mengubah area berbasis kota sesuai keinginanmu. Chris Avellone dan Karolina Stachyra yang mengerjakan Bloody Baron quest di The Witcher 3 yang mengembangkan ini. Jadi kita bisa berharap cerita untuk sekuel ini akan sangat bagus.
Satu hal yang belum kita lihat di trailer sebelumnya adalah seperti apa situasi malam hari di Dying Light 2. Klip yang menyertai tweet, diambil dari akhir cuplikan asli itu, menunjukkan malam datang jadi mungkin itulah yang akan kita dapatkan di E3 nanti.