AndroidGameGame ListiOSMobileOnlinePCPC & Console

7 Fakta Menarik Wuthering Waves, Game Terbaru dari Developer PGR

Sedang mencari fakta menarik yang dimiliki Wuthering Waves? Kamu bisa cek artikel ini, karena Dafunda akan membahasannya.

Perusahaan game Kuro Games telah merilis game terbaru mereka yang bernama Wuthering Waves. Game ini mengusung genre action role-playing open world. Sebelum peluncuran resmi, perusahaan telah mengadakan beberapa kali closed test beta untuk meningkatkan pengembangan game tersebut. Dalam artikel ini, kita akan membahas fakta menarik Wuthering Wave.

Wuthering Waves merupakan game aksi RPG yang dapat dimainkan secara gratis dan dikembangkan oleh Kuro Game. Dalam permainan ini, pemain akan mengambil peran sebagai Rover yang bangun tanpa ingatan di Solaris-3, sebuah planet yang dihuni oleh makhluk-makhluk misterius.

Fakta Menarik Wuthering Waves

Berikut adalah beberapa fakta yang diketahui tentang game Wuthering Waves.

1. Tema Fantasi Pos Apokaliptik

Tema-fantasi-pos-apokaliptik
Tema-fantasi-pos-apokaliptik | Kuro Games

Tema latar Wuthering Waves memiliki kesamaan dengan game senior-nya, Punishing: Gray Raven, yaitu tema post-apokaliptik. Namun, Wuthering Waves juga menambahkan unsur keindahan pemandangan dunia fantasi.

Salah satunya adalah region Huanglong, yang penampakannya telah rilis di situs game. Bagi pengunjung, latar awal gameplay Wuthering Waves sangat indah dan menarik untuk dieksplorasi.

2. Game Ketiga Kuro Games

Game-ketiga-kuro-games | fakta menarik wuthering wave
Game-ketiga-kuro-games | Kuro Games

Wuthering Waves adalah game terbaru dari perusahaan Kuro Games yang rilis pada tanggal 23 Mei 2024. Sebelumnya, Kuro Games telah menghasilkan dua game sebelumnya. Pertama, Twin Tail Battleground, adalah game dengan genre action role-playing gacha yang rilis pada tahun 2016. Sedangkan yang kedua, Punishing: Gray Raven, adalah game dengan genre hack and slash yang rilis pada tahun 2019.

3. Bisa Dimainkan Diberbagai Platform

Bisa-dimainkan-diberbagai-platform
Bisa-dimainkan-diberbagai-platform | Kuro Games

Wuthering Waves dapat kamu akses melalui berbagai platform, termasuk perangkat mobile dan PC. Berikut adalah spesifikasi yang untuk memainkan game ini:

Minimum Wuthering Waves Android

  • Storage: 12GB atau lebih.
  • System: Version 7.0 atau lebih.
  • Processor: Snapdragon Gen1+/Gen2/Gen3 processor atau prosesor MediaTek dengan performa setara.

Rekomendasi Wuthering Waves Android

  • Storage: 12GB atau lebih.
  • System: Version 7.0 atau lebih.
  • Processor: Snapdragon Gen1+/Gen2/Gen3 processor atau prosesor MediaTek dengan performa setara.

Minimum Wuthering Waves iOS

  • Storage: 12GB atau lebih.
  • System: iPhone 11 atau lebih.
  • OS: iOS 13 atau lebih.

Rekomendasi Wuthering Waves iOS

  • Storage: 12GB atau lebih.
  • System: iPhone 13 atau lebih.
  • OS: iOS 15 atau lebih.

Minimum Wuthering Waves PC

  • Storage: 30GB.
  • OS: Windows 10 64-bit atau Windows 11 64-bit.
  • CPU: Intel i5 (9th Gen)/Ryzen 2700.
  • GPU: Geforce 1060/RX570.
  • RAM: 16GB atau lebih.

Rekomendasi Wuthering Waves PC

  • Storage: 30GB atau lebih.
  • OS: Windows 10 64-bit atau Windows 11 64-bit.
  • CPU: Intel i7 (9th generation)/Ryzen 3700.
  • GPU: Geforce 2060/RX5700XT atau lebih.
  • RAM: 16GB atau lebih.

4. Cerita Wuthering Waves

Cerita-wuthering-waves | fakta menarik wuthering wave
Cerita-wuthering-waves | Kuro Games

Wuthering Waves adalah cerita yang berlatar di dunia Solaris-3 yang telah mengalami kehancuran akibat bencana yang disebut Lament. Meskipun demikian, manusia masih berusaha bertahan hidup dan membangun kembali peradaban pasca-bencana ini sambil melawan monster yang bernama Tacet Discord.

Tokoh utama dalam cerita ini akan terbangun dari tidur panjangnya dan bergabung dengan grup Resonator, sebuah kelompok individu yang memiliki kemampuan untuk beresonansi dengan objek tertentu dan mengendalikan frekuensi mereka. Ia pun harus melakukan perjalanan panjang untuk mengembalikan ingatan yang telah hilang.

5. Tokoh Utama Disebut Rover

Tokoh-utama-disebut-rover | fakta menarik wuthering wave
Tokoh-utama-disebut-rover | Kuro Games

Bagi para penggemar game seperti Genshin Impact atau Honkai: Star Rail, pasti sudah familiar dengan fakta bahwa tokoh utamanya memiliki gelar khusus seperti Traveler dan Trailblazer. Hal yang sama juga berlaku untuk game Wuthering Waves, di mana protagonis utamanya memiliki panggilan Rover.

Sebelum memulai permainan, pemain dapat memilih panggilan ini berdasarkan gender yang mereka pilih. Latar belakang Rover sendiri telah sedikit terungkap dalam trailer pembuka sinematik yang rilis melalui YouTube resmi Wuthering Waves.

6. Gameplay yang Seru Banget

Gameplay-yang-seru-banget | fakta menarik wuthering wave
Gameplay-yang-seru-banget | Kuro Games

Dalam sistem gameplay Wuthering Waves, pemain akan mengendalikan protagonis utama dan unit rekrutan yang bernama Resonator. Resonator sendiri terbagi menjadi dua tingkat kelangkaan, yaitu bintang 4 dan bintang 5. Sistem gacha untuk karakter dan senjata bernama Convenes.

Terdapat tiga jenis Convenes, yaitu novice, event, dan standar. Sistem pity-nya mirip dengan Honkai: Star Rail, pemain akan mendapatkan item atau karakter bintang 5 setelah beberapa kali gacha.

7. Banyak Gamers yang Melakukan Pre-Registrasi

Banyak-gamers-yang-melakukan-pre-registrasi
Banyak-gamers-yang-melakukan-pre-registrasi | Kuro Games

Jumlah pengguna game yang baru rilis belum lama ini, yaitu 27 juta, terbilang cukup banyak. Angka tersebut masih dapat meningkat seiring berjalannya waktu dan dapat dipantau secara langsung melalui situs resmi Wuthering Waves.


Demikianlah beberapa fakta menarik tentang game terbaru dari Kuro Games, Wuthering Waves. Apakah kamu untuk mencoba game ini setelah membaca artikel ini? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks