GameAndroidGame ListiOSMobileOnline

Dalam Rangka Menyambut Hut RI Ke-78, 4 Fitur Baru di Patch Merdeka Free Fire

Halo player FF, kali ini kita akan membahas fitur baru di patch merdeka Free Fire. Penasaran bukan? Yuk langsung cek disini yah.

Free Fire merupakan salah satu game mobile online yang sangat populer di Indonesia. Karena hal tersebut, Garena Free Fire merilis patch Merdeka sejak 10 Agustus 2023 dalam rangka menyambut HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78. Oleh karena kali ini kita akan membahas fitur baru di Patch Merdeka Free Fire.

Pada update kali ini, banyak player Free Fire yang menyambutnya dengan meriah. Alasannya karena update kali ini Garena Free Fire menghadirkan berbagai macam fitur yang bisa player coba.

BACA JUGA:

Fitur Baru di Patch Merdeka Free Fire

Jadi fitur baru apa saja yang ada di update FF kali ini? Buat kalian yang ingin tau, bisa cek pembahasannya di bawah ini.

1. Gameplay Battle Royale dan Clash Squad yang Baru

Gameplay-battle-royale-dan-clash-squad-yang-baru | fitur baru di Patch Merdeka Free Fire
Gameplay-battle-royale-dan-clash-squad-yang-baru | Garena

Fitur yang pertama adalah gameplay Battle Royale dan Clash Squad yang baru. Jadi pada patch kali ini, dalam mode Battle Royale. Player akan menghadapi 2 tugas baru yaitu Defense Arsenal dan Solo Dare. Nah untuk Defense Arsenal player harus bertahan di wilayah Arsenal.

Sedangkan Solo Dare menawarkan kesempatan bagi anggota tim terakhir untuk bertahan lebih lama. Sementara itu dalam mode Clash Squad terdapat elemen baru yaitu Cyber Airdrop.

2. Zombie Hunt: Double Evil

Zombie-hunt-double-evil
Zombie-hunt-double-evil | Garena

Fitur baru selanjutnya adalah Zombie Hunt: Double Evil. Jadi pada patch kali ini mode Zombie Hunt jadi lebih menantang karena mekanismenya yang jadi lebih sulit, adanya map baru dan munculnya bos zombie baru yang kuat.

Selain itu ada juga mode Double Evil yang meningkatkan keseruan dalam bermain. Dalam mode tersebut, player harus berhadapan dengan dua bos zombie secara bersamaan. Kemudian ada juga beberapa misi yang harus kalian selesaikan.

3. Map Dengan Nuansa Baru

Map-dengan-nuansa-baru
Map-dengan-nuansa-baru | Garena

Fitur baru berikutnya adalah adanya map dengan nuansa baru. Jadi pada patch kali ini ada perubahan pada peta Bermuda. Seperti yang kita tau, map tersebut terdapat 3 lokasi penting yaitu Peak, Hangar, dan Factory.

Bangunan yang ada di wilayah Peak mengalami tata letak yang berbeda. Sedangkan untuk wilayah Hangar dan Peak mengalami perubahan dalam tata letak dan ketinggian bangunan. Perubahan ini tentunya membuat pengalaman bermain semakin seru.

4. Ada Senjata dan Karakter Baru

Ada-senjata-dan-karakter-baru | fitur baru di Patch Merdeka Free Fire
Ada-senjata-dan-karakter-baru | Garena

Kemudian adanya senjata dan karakter baru yang hadir. Jadi semua senjata bertipe melee memiliki HP sebesar 130. HP senjatanya akan berkurang seiring damage yang diterima selama pertempuran.

Bukan cuman itu saja, ada juga fitur Finishing Move, yang dimana fitur tersebut memungkinkan player untuk menghabisi lawan dengan gerakan khusus.


Demikianlah fitur baru di Patch Merdeka Free Fire. Setelah membaca artikel ini, menurut kalian bagaimana update terbaru FF kali ini? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks