AndroidGameGame ListMobile

5 Game Android Yang Cocok Untuk Ngabuburit Nunggu Waktu Buka

Dafunda Game akan memberikan rekomendasi 5 game Android untuk kamu nunggu waktu buka puasa.

Menjelang bulan puasa atau bulan Ramadhan biasa sangat kental dengan banyak agenda unik dan menarik. Salah satunya adalah kegiatan ngabuburit nunggu waktu buka. Untuk mengisi waktu ngabuburit ini kegiatan yang cocok adalah dengan bermain game Android.

Saat ini Android telah menjadi salah satu platform yang memiliki banyak sekali jenis game. Berbagai game bagus dapat kamu mainkan dan download melalui Play Store. Nah, maka dari itu kali ini Dafunda Game akan memberikan rekomendasi 5 game Android untuk kamu nunggu waktu buka puasa.

5 Game Android Yang Cocok Untuk Ngabuburit

1. Mobile Legends

Mobile Legends
Mobile Legends | Pinterest

Game pertama yang menjadi rekomendasi untuk ngabuburit adalah Mobile Legends. Yap betul, game MOBA satu ini bisa menjadi teman kamu waktu ngabuburit. Saat ini sendiri Mobile Legends sangat populer dan banyak dimainkan oleh semua orang mulai dari anak kecil hingga orang dewasa.

Apalagi kamu dapat bermain bersama teman kamu atau bahasa kerennya mabar. Akan sangat seru bermain Mobile Legends sambil nungguin buka puasa dan mainnya sama teman.

2. Among Us

Among Us
Among Us | Pinterest

Game Among Us telah menjadi salah satu fenomena yang cukup membuat banyak orang terheran-heran. Karena game ini meledak di tahun 2020 yang lalu. Dikenal sebagai game yang mengadaptasikan permainan Werewolf. Game ini langsung banyak dimainkan oleh banyak orang.

Game ini sangat cocok untuk kamu nunggu waktu berbuka. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai seorang impostor atau pun crewmate. Dalam satu match terdapat 10 orang. Permainan berlangsung di sebuah kapal ruang angkasa. Tugas dari Crewmate adalah memperbaiki kapal, sedangkan Impostor akan membunuh para crewamate.

Tugas dari Crewmate lainnya adalah menebak siapa impostor dari 10 orang pemain yang ada. Dalam satu match terdapat 2-3 impostor, jadi para crewmate harus saling bekerja sama untuk menemukan impostornya.

3. Free Fire

Game Android Ngabuburit
Free Fire | Pinterest

Siapa yang tak kenal dengan Free Fire atau biasa disebut dengan FF (EP EP). Game buatan Garena tersebut menjadi salah satu game Battle Royale yang cukup populer di Indonesia. Free Fire sangat cocok untuk jadi game Android untuk ngabuburit kamu.

Di dalam game ini kamu akan bermain dan bertempur dengan berbagai mode, mulai dari squad, solo, dan lainnya. Satu match berisi 50 orang dan bertempur satu sama lain untuk menjadi yang terakhir hidup.

4. Worm Zone

Worm Zone
Worm Zone | Pinterest

Jika kamu ingin game yang santai dan tidak menguras banyak pikiran, maka Worm Zone biasa kamu coba. Game ini merupakan sebuah game cacing yang dulunya ada di hp jadul Nokia. Namun, disini kamu dapat bermain secara online dengan pemain lainnya.

Kamu akan bertindak sebagai seorang cacing yang harus memakan jenis makanan yang ada sampai membesar. Jika kamu menabrak cacing lain, maka tubuh cacing kamu hancur dan dimakan oleh cacing lain. Begitu pun juga sebaliknya, jika cacing lawan membentur tubuh cacing kamu, cacing lawan akan hancur dan dapat kamu makan.

5. PUBG Mobile

Pubg Mobile
Pubg Mobile | Pinterest

Terakhir ada PUBG Mobile, game kembangan Tencent tersebut termasuk game bergenre Battle Royale. Game ini sendiri dinilai memiliki grafis yang cukup baik dan disebut sebagai rajanya game Battle Royale.

Dalam satu pertandingan biasanya terdapat 100 orang yang akan bertempur. Ada beberapa mode yang dapat kamu coba mulai dari solo, duo, dan squad. Selain itu, ada juga mode lain seperti TDM, Metro Royale dan masih banyak lagi.

Nah, itulah 5 Game Android yang cocok untuk kamu mainkan sambil ngabuburit nunggu waktu buka. Dari kelima game tadi mana yang menjadi Favorit kamu? Jangan lupa tulis di bawah ya.

Kunjungi terus Dafunda Game atau instal aplikasinya di Play Store agar kamu tidak ketinggalan informasi Game, Anime, Film, dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks