Sempat Menghilang, Game Dewasa “Subverse” Sukses Jadi Top Seller Di Steam!

Subverse Sukses Jadi Top Seller Di Steam

Subverse Sukses Jadi Top Seller Di Steam | FOW Studio

Berita menarik datang dari salah satu Game Dewasa berjudul “Subverse”. Berita tersebut mengenai keberhasilan Subverse menjadi game dewasa Top Seller di Steam. Tidak bisa kita pungkiri jika game saat ini menjadi salah satu media yang digunakan untuk menghilangkan stres maupun kebosanan yang melanda.

Subverse sendiri merupakan game dewasa besutan FOW Studio yang baru-baru ini mendapatkan banyak perhatian dari para gamer khususnya gamer PC. Lantas, mengapa game ini bisa menarik banyak perhatian pemain? Yuk simak artikel berikut sampai habis.

Sempat Hilang Dari Peredaran

Sedikit informasi, FOW Studio selaku pengembang sebelumnya sempat membatalkan Early Access dari Subverse di Steam. Alasannya, mode single-player dan sotry-driven RPG tidak cocok dengan game ini. Early Access sendiri biasanya menjadi sarana bagi para gamer untuk mencoba apakah game tersebut seru untuk dimainkan atau tidak.

Subverse | FOW Studio

Bukan hanya itu saja, pihak developer menyebut bahwa ada perbedaan visi yang membuat mereka kesulitan dalam melakukan early access beberapa waktu lalu. Hal ini membuat mereka terpaksa menundanya hampir setahun lebih.

Kami sangat senang untuk mengumumkan bahwa dua software engineers dengan pengalaman membuat game AAA telah bergabung dengan tim Subverse. Dan mereka telah memberikan dampak yang besar dalam produksi.

Pungkas FOW Studio

Selama beberapa bulan terakhir ini, kami juga telah melakukan kontak dengan beberapa produser game terkenal dunia yang telah berperan sebagai mentor bagi kami.

Anjuran mereka, bersama dengan engineer baru kami, membuat kami memutuskan untuk mengaudit kembali strategi perilisan game ini. Sehingga kami menyimpulkan bahwa Early Access tidak akan cocok untuk Subverse.


Sukses Menjadi Game Dewasa Top Seller

Berbicara mengenai game dewasa Subverse ini, ada hal yang menarik dari game ini. Setelah sebelumnya game It Takes Two bertengger untuk Top Seller, saat ini game Subverse sukses menyalip game tersebut. Bahkan, game-game populer seperti Valheim dan CS:GO juga berada di bawah Subverse.

Subverse Steam | store.steampowered.com

Lebih lanjut, keberhasilan game tersebut tidak lepas dari fakta bahwa FOW Studio berhasil mengumpulkan pendanaan senilai Rp18 miliar. Jadi, pemain tentu berharap bahwa game ini bisa memenuhi ekspektasi para penggemar nantinya.

Untuk saat ini, Subverse masih bisa mempertahankan posisi mereka di Top Seller. Namun, apakah hal ini akan bertahan cukup lama? Pihak pengembang tentunya harus bekerja keras dan bakal terus membagikan konten yang sekiranya bisa mempertahankan eksistensi dari game ini.


Bagaimana pendapat kalian mengenai Subverse yang menjadi Top Seller di Steam ini? Jangan sungkan untuk tulis komentar kalian dibawah ya. Oh ya, agar kalian tidak ketinggalan informasi dan konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian kunjungi terus Dafunda Game ya!

Exit mobile version