Pada awal bulan di tahun 2020 ini, sebagian pengembang game berlomba-lomba tengah mempersiapkan game terbaru mereka. Banyak developer dan publisher raksasa yang siap untuk menggoda isi kantong dengan berbagai karya ambisiusnya.
Dari sekian banyak game yang akan diluncurkan pada bulan Januari 2020, berikut adalah 5 game yang paling ditunggu-tunggu oleh para gamer.
Contents Navigation
5 Game Paling Dinanti Januari 2019
1. Dragon Ball Z: Kakarot
Game pertama yang bakal hadir di Januari 2020 adalah Dragon Ball Z: Kakarot. Bagi kalian para pecinta serial animasi Dragon Ball, tentunya game yang satu ini sangat cocok untuk kalian mainkan.
Pemain akan diajak untuk menjelajahi area dan petualangan baru sesuai dengan alur cerita yang diadaptasi dari manga Dragon Ball Z karangan Akira Toriyama. Jadi, pemain bakal melewati fase berubah menjadi Super Saiyan, melawan karakter antagonis Freeza, Android, Cell, hingga Buu.
Rencananya, game Dragon Ball Z: Kakarot akan dirilis pada 17 Januari 2020 untuk perangkat yang masih dirahasiakan.
2. Monster Hunter World: Iceborne
Game kedua yang bakal hadir di Januari 2020 adalah Monster Hunter World: Iceborne. Hadir dalam bentuk ekspansi, Monster Hunter World: Iceborne menjadi salah satu game yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Pasalnya game ini hadir dengan segudang fitur serta gameplay yang menarik.
Banyak yang berharap bahwa ekspansi Iceborne bisa menjadi pintu pembuka bagi Capcom untuk dapat terus melengkapi pengalaman para pemainnya dengan beragam update atau mungkin hingga ekspansi baru lain. Kabarnya Monster Hunter World: Iceborne akan di rilis pada 9 Januari 2020 untuk platform PC.
3. Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered
Game ketiga yang bakal hadir di Januari 2020 adalah Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered. Popularitas Final Fantasy memang tidak hanya mengakar pada seri-seri utamanya saja, yang didefinisikan lewat angka yang terikat pada namanya.
Seri Final Fantasy yang satu ini dulunya cukup terkenal karena menghadirkan gameplay RPG yang cukup bebas, tidak seperti game Final Fantasy lain yang menggunakan gameplay Turn-based.
Final Fantasy Crystal Chronicles Remastered sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 23 Januari 2020 mendatang untuk Playstation 4, Nintendo Switch, serta perangkat mobile berbasis iOS dan Android.
4. Kingdom Hearts 3: Re Mind
Game selanjutnya yang bakal hadir di Januari 2020 adalah Kingdom Hearts 3: Re Mind. Square Enix selaku pengembang dari game ini diketahui akan segera meluncurkan DLC (Downloadable Content) terbarunya di bulan Januari ini dengan karakter-karakter keren dari berbagai game dan film.
DLC berbayar ini akan diberi nama “Re:Mind”. Meskipun tidak membicarakan secara spesifik kira-kira konten seperti apa yang bisa kita dapatkan, Nomura memberikan sedikit gambaran.
DLC Re:Mind ini akan memuat Limit Cut Episode + Boss, Secret Episode + Boss, tambahan skenario cerita, dan juga VA Inggris untuk versi Jepang. Kingdom Hearts sendiri akan dirilis pada 23 Januari 2020 mendatang untuk PlayStation 4.
5. Yakuza 7: Like a Dragon
Game selanjutnya yang bakal hadir di Januari 2020 adalah Yakuza 7: Like a Dragon. Meskipun diwarnai banyak perubahan baru. Namun, hal itu tidak menghilangkan unsur-unsur yang lama dari game ini.
Melalui trailer yang berdurasi 4,5 menit ini, Yakuza 7: Like a Dragon masih menceritakan perkelahian yang brutal sama seperti game Yakuza pada seri sebelumnya. Tentunya, tak ketinggalan unsur komedi yang membuat game ini semakin menarik.
Dalam game Yakuza 7, SEGA sendiri merubah genre action game yang sudah lama melekat pada serial Yakuza sebelumnya. SEGA berencana mengubahnya menjadi game JRPG.
Yakuza 7 bakal hadir pada platform PlayStation 4 yang akan dirilis pada 16 Januari 2020 mendatang untuk region Jepang. Sementara untuk region lainnya bakal menyusul di tahun 2020 nanti.
Yakuza 7 menghadirkan map terbarunya yang dinamakan Isezaki Ijincho. Map baru ini memiliki luas 3 kali lebih besar dari Kamurocho yang menjadi latar utama dalam seri Yakuza sebelumnya.
Dalam Yakuza 7, Kalian tidak hanya bisa mengunjungi map Isezaki Ijincho. Namun, kalian bisa juga mengunjungi map Isezaki Ijincho dan Sotenbori.
Bayangkan saja betapa luasnya, jika ketiga map tersebut digabungkan. Tentunya dengan luasnya map di game Yakuza 7 membuat pemain tidak cepat bosan dalam memainkan game ini.
Nah itulah tadi rekomendasi game yang rilis di bulan Januari ini, game apakah yang paling kalian tunggu? dan yang pasti, siapkah untuk merogoh kembali isi dompet malang kalian?