Mob Entertainment mengumumkan tanggal rilis game Poppy Playtime Chapter 4 pada bulan Januari 2025. Poppy Playtime merupakan permainan survival horor yang melibatkan pediofobia atau ketakutan boneka dan berbagai benda mati humanoid lainnya.
Kisahnya game ini tetap mengikuti seorang karyawan pabrik Playtime Co. yang menjelajahi pabrik yang telah lama tidak berpenghuni. Game ini menghadirkan desain suara yang menggugah dan teka-teki menantang, dengan mainan berakal yang mengintai di sekeliling.
Berbeda dari seri sebelumnya, Poppy Playtime – Chapter 4 akan membawa kalian ke dalam pengalaman yang jauh lebih mendebarkan dengan kehadiran antagonis baru yang bernama Yarnaby, si singa.
BACA JUGA:
Poppy Playtime 4 kapan rilis?
Chapter pertamanya rilis sejak 2021 yang kemudian diikuti oleh Chapter 2 dan 3 di tahun 2022 dan 2024. Menurut Mob Entertainment, para penggemar Poppy Playtime bisa berharap aksi serta cerita yang gelap dan mengganggu.
Oleh sebabnya, pada chapter kali ini, akan ada banyak level serta mekanik permainan yang bisa player ikuti nantinya. Poppy Playtime Chapter 4 akan menjadi episode tergelap Poppy Playtime.
Dibandingkan dengan Chapter 3, pemain dapat menyelesaikan Chapter 4 dengan lebih singkat dengan rata-rata penyelesaian enam jam.
Chapter 4 menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para pemain, dibandingkan dengan Chapter 3. Dalam chapter ini, pemain akan menemui tantangan yang lebih intens dan kompleks, yang membutuhkan strategi yang lebih matang dan cermat.
Tanggal rilis Poppy Playtime Chapter 4 akan lebih dahulu untuk platform Steam 31 Januari 2025. Dan game ini juga bisa kalian mainkan melalui Switch, PS4, PS5, Xbox dan perangkat lainnya.
Berapa Harga Poppy Playtime?

Bagi kamu yang sudah terbiasa dengan kengerian boneka Huggy Wuggy, bersiaplah untuk menghadapi musuh baru yang tidak kalah menakutkan.
CEO Mob Entertainment, Zach Belanger, mengungkapkan bahwa antagonis kali ini akan menggunakan “keuntungan unik sebagai monster mainan” untuk menciptakan rasa takut yang mendalam.
Melansir dari laman Steam, berikut harga game Poppy Playtime 4:
- Poppy Playtime – Chapter 4- Rp 165 999
- Poppy Playtime Spring Bundle – Rp 238 547
Poppy Playtime Chapter 4 tidak hanya berfokus pada penambahan karakter baru, tetapi juga memperdalam lore yang ada, menjawab pertanyaan-pertanyaan dari episode sebelumnya dan membawa cerita ke arah yang lebih kelam.
Tanggal rilis pasti untuk semua platform masih menjadi misteri, namun kita akan mendapatkan informasi lebih lanjut menjelang peluncuran. Jadi, tetap pantau berita terbaru agar tidak ketinggalan!
Agar kalian tidak ketinggalan informasi dan juga konten menarik lainnya dari kami, pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya!