AndroidGameiOSMobile

5 Hero Baru yang Sering di Ban di Ranked Mobile Legends

Halo pencinta game Mobile Legends, kali ini kita akan membahas Hero baru yang sering di Ban di Ranked. Penasaran bukan? Yuk cek disini yah.

Mobile Legends merupakan salah satu game online yang saat ini sedang populer, soalnya game MOBA ini sangat seru dan juga mempunyai hero yang banyak. Setiap musimnya, Moonton selalu merilis hero baru, sehingga pemain tidak merasa bosan. Oleh karena itu kali ini kita akan membahas hero baru yang sering di ban di ranked ML.

Buat kalian yang belum tau, Mobile Legends ini mempunyai fitur ranked, semakin tinggi rank yang kalian miliki maka kalian akan dianggap semakin hebat. Mode Draft Pick bisa kamu, ketika kamu memasuk tier Epic dan di mode tersebut, kalian bisa melakukan ban hero.

BACA JUGA:

Berikut Hero Baru yang Sering di Ban di Ranked ML

Penasaran bukan hero apa saja yang sering menjadi langganan ban? Kalau begitu mari kita simak pembahasannya di bawah ini.

1. Yin

Yin
Yin | Moonton

Hero baru yang sering di ban di ranked yang pertama adalah Yin. Hero tipe Fighter ini merupakan hero yang baru saja Moonton rilis, karena hero ini terbilang baru, jadinya masih overpower. Meski begitu bukan berarti tidak ada counternya.

Nah karena hero ini masih baru, mangkanya banyak pemain yang terutama user Fighter mengandalkan hero ini. Apa lagi ketika kamu berhadapan dengannya, maka kamu akan kesulitan untuk kabur. Soalnya Yin mampu mengurung lawannya, sehingga memaksa kamu untuk bertarung 1 lawan 1 dengannya.

2. Aamon

Aamon | Hero baru yang sering di Ban di Ranked
Aamon | Moonton

Hero baru yang sering di ban di ranked selanjutnya adalah Aamon. Hero tipe Assasin ini merupakan hero baru yang Moonton rilis, seperti yang kita ketahui Assasin itu memiliki pertahanan yang tipis, tapi mereka memiliki damage yang sakit.

Nah karena Amon ini hero baru, jadinya masih terbilang overpower. Walaupun begitu bukan berarti tidak ada counternya. Hero yang satu ini bisa menghilang seperti Lesley dengan durasi yang lama. Oleh karena itu banyak pemain yang menghindari untuk berhadapan dengannya, soalnya kalau 1 lawan 1 melawan Amon, maka kamu bisa mati dengan cepat.

3. Xavier

Xavier | Hero baru yang sering di Ban di Ranked
Xavier | Moonton

Hero baru yang sering di ban di ranked berikutnya adalah Xavier. Hero tipe Mage ini merupakan hero baru yang Moonton rilis, seperti yang kita ketahui hero Mage mempunyai damage yang besar dan juga MP yang banyak.

Nah alasan kenapa Xavier ini sering di ban, karena ia mampu menembak sampai ujung base. Selain itu Xavier bisa membunuh musuhnya dengan sekali combo skill. Maka dari itu banyak pemain yang menghindar untuk berhadapan 1 lawan 1 dengannya.

4. Melissa

Melissa
Melissa | Moonton

Kemudian ada Melissa, hero yang satu ini merupakan hero tipe Marksman yang baru saja Moonton rilis. Seperti yang kita ketahui, hero Marksman ini unggul dalam attack speed dan mempunyai damage yang besar.

Karena hal tersebut, banyak pemain yang menghindari untuk berhadapan dengan Melissa. Apa lagi Melissa ini hero yang lincah juga, jadi akan sulit untuk menghadapinya, apa lagi ketika war sedang terjadi semakin sulit.

5. Floryn

Floryn
Floryn | Moonton

Terakhir yaitu Floryn, berbeda dengan hero sebelumnya yang memiliki damage besar. Floryn ini merupakan hero Support. Meski begitu, ia sering menjadi langganan ban ketika bermain Ranked.

Pasalnya Floryn ini mempunyai skill yang bisa membuat HP timnya terisi dengan banyak. Jadinya ketika war sedang terjadi, akan sulit menang, karena heal Floryn begitu mengganggu. Untuk menghindari hal tersebut, biasanya pemain memban hero ini sebelum ada lawan yang mengambilnya.


Demikianlah pembahasan soal hero baru yang sering di ban di ranked ML. Nah setelah membaca artikel ini, kira-kira nih hero mana yang sering kalian ban ketika main ranked? Terus jangan lupa untuk selalu mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks