Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameAndroidGame ListiOSMobileOnline

Hero Mobile Legends S34 Yang Sudah OP Sejak Early Game, Siapa Saja?

Berikut adalah rekomendasi hero Mobile Legends (MLBB) di season ke-34 ini yang sudah OP di fase Early Game.

Para player tentunya harus berhati-hati dan penuh pertimbangan dalam memilih hero Mobile Legends (MLBB) yang akan di pakai apalagi di mode rank. Karena pilihan kalian akan menentukan sekuat apa tim kalian dengan hero yang kalian pilih di fase-fase tertentu seperti Early, Mid, ataupun Late Game.

Moonton tentunya sudah menentukan kekuatan setiap hero Mobile Legends dalam tiga fase tersebut. Ada yang kuat di early namun memble di Late. Ada yang memble di Early namun Mid hingga Late bisa bantai-bantai. Ada juga yang dalam tiga fase tersebut sama kuatnya.

Jika kalian tipe player yang suka bar bar sejak Early Game. Pastinya di season ke-34 ini. Kalian harus pick hero Mobile Legends (MLBB) berikut ini karena mereka sudah OP sejak early game.

Hero Mobile Legends OP Early Game

Hilda

Hilda Mobile Legends
Hero Mobile Legends Hilda | Moonton

Dia merupakan Roamer yang sangat efektif di awal season, terutama melawan jungler lawan. Kekuatan utamanya terletak pada skill pasifnya yaitu Blessing of Wilderness yang mampu memberikan penyembuhan dan perisai.

Memungkinkan Hilda bisa menyerang hutan musuh dengan lancar dan mengganggu rotasi jungler lawan. Art of Hunting yang merupakan skill kedua miliknya juga memberikan damage yang sangat besar sejak level satu.

Bruno

Bruno-2
Bruno | Moonton

Hingga di awal season ini pun Bruno masih saja OP di Early Game. Pasif Mecha Legs miliknya memberikan peluang kritikal sebesar 20%, memungkinkan dia memberikan damage yang signifikan bahkan tanpa item kritikal selama fase laning. Apalagi skill pertamanya Valley Shot juga selain meningkatkan serangan dasarnya. Skill tersebut bisa memperkuat damage serangan-serangannya juga loh, guys!

Natalia

Kisah Natalia Mobile Legends
Hero Mobile Legends Natalia | Moonton

Seperti halnya Hilda. Natalia juga termasuk jajaran Roamer yang perkasa berkat skill pasif Assassin Instinct miliknya yang membuat tim musuh kesulitan mendeteksinya. Sehingga membuat user Natalia dapat menghabisi lawan dengan cepat sebelum musuh bisa melakukan serangan balik. Sehingga Natalia jadi pilihan ideal untuk kalian player yang suka barbar dan main petak umpet untuk mengalahkan lawan-lawan yang ada.


Jadi itulah tadi sejumlah rekomendasi hero Mobile Legends (MLBB) di season ke-34 ini yang sedang kuat-kuatnya di fase Early Game. Kalo menurut kalian, siapa lagi kira-kira yang cocok juga untuk masuk ke list di atas, nih?

Related Posts

1 of 702