AndroidGameGame ListiOSMobileOnline

Cocok Untuk Push Rank, 10 Hero Terkuat di Mobile Legends Terbaru 2023

Halo player ML, kali ini Dafunda ingin berbagi rekomendasi hero terkuat di Mobile Legends 2023 yang cocok untuk push rank. Siapa saja mereka?

Mobile Legends merupakan sebuah game MOBA yang sangat populer di Indonesia. Playernya sendiri sudah sangat banyak sampai jumlahnya tidak terhitung, mulai dari anak kecil sampai orang dewasa banyak yang memainkan game ini. Melihat kepopuleran tersebut, kali ini Dafunda ingin berbagi rekomendasi hero terkuat di Mobile Legends 2023.

Hero yang akan kita bahas kali ini tentunya sangat efektif bila kalian gunakan untuk push rank. Namun ada beberapa hero overpower, tapi sulit untuk dikuasai, dan untuk menguasainya tentunya membutuhkan latihan dan main secara teratur.

BACA JUGA:

Berikut Hero Terkuat di Mobile Legends Terbaru 2023

Jadi hero apa saja yang dianggap terkuat pada Januari 2023 ini dan cocok untuk push rank? Berikut daftar dan pembahasan lengkapnya di bawah ini.

1. Eudora

Eudora | hero terkuat di Mobile Legends 2023
Eudora | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 yang pertama adalah Eudora. Seperti yang kita ketahui hero yang satu ini memiliki role Mage dan juga terkenal sebagai salah satu hero tua yang masih eksis sampai sekarang.

Alasan kenapa Eudora sampai sekarang masih populer karena gameplaynya yang sangat mudah. Terus kemampuannya mematikan di early dan late game jadi salah satu faktor utama kenapa Eudora cocok untuk push rank dan bisa masuk kedalam daftar ini.

2. Selena

Selena
Selena | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 selanjutnya adalah Selena. Sama seperti Eudora, Selena juga memiliki role sebagai Mage/Assasin. Selena ini termasuk kedalam yang berbahaya karena skill 2 yang ia miliki yang bisa menghentikan lawan.

Namun untuk bisa menguasai hero ini membutuhkan latihan dan rutin bermain, jadinya hero yang satu ini tidak rekomend untuk pemula. Tapi kalau kalian sudah terbiasa memakai Selena, pastinya Selena cocok untuk push rank.

3. Gusion

Gusion
Gusion | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 berikutnya adalah Gusion. Sama seperti Selena, Gusion juga memiliki role sebagai Assasin/Mage. Berbeda dengan Selena yang tidak rekomend untuk pemula, gameplay Gusion ini tidak begitu sulit.

Namun kalau kalian sudah menguasai hero ini, tentunya Gusion bisa menghabisi 2 sampai 3 musuh seorang diri. Selain masuk kedalam daftar sebagai hero terkuat, Gusion juga masuk kedalam daftar hero tertampan di Mobile Legends.

4. Granger

Granger
Granger | Moonton

Kemudian ada Granger. Hero yang satu ini memiliki role sebagai Marksman, sebagai hero MM, Granger memiliki kelebihan berupa kemampuan menembak yang akurat dengan damage yang tinggi.

Granger terkenal karena memiliki pergerakan yang cepat, sehingga bisa dengan mudah menghabisi lawan dan menghindari serangan lawan. Karena kemampuannya tersebut, tidak heran kalau Granger dianggap sebagai hero terkuat Mobile Legends pada Januari 2023 ini.

5. Khufra

Khufra
Khufra | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 selanjutnya yaitu Khufra. Sebagai player ML kalian pasti setuju dong kalau Khufra ini salah satu hero Tank yang sulit untuk dilawan. Meskipun tidak begitu populer, tapi Khufra memiliki skill yang bisa membuat lawan terpental bila mendekatinya, membuat Khufra sangat cocok untuk membuka war dan merusak formasi lawan.

6. Lolita

Lolita | hero terkuat di Mobile Legends 2023
Lolita | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 berikutnya yaitu Lolita. Sama seperti Khufra, merupakan hero Tank yang memiliki pertahanan yang kuat. Meskipun tidak populer juga, tapi berdasarkan persentase kemenangan di Mobile Legends Januari 2023, Lolita berada di posisi pertama dengan win rate 58,4%.

Melihat hal tersebut tidak mengherankan soalnya Lolita sekarang termasuk kedalam hero META. Dengan kemampuan bisa mengcounter hero MM, Lolita bisa menjadi hero yang cocok untuk melawan Marksman.

7. Benedetta

Benedetta
Benedetta | Moonton

Kemudian ada Benedetta. Sebagai hero Assasin, Benedetta memiliki pergerakan yang lincah dan juga damage yang tinggi. Dengan kelebihannya tersebut, tidak mengherankan kalau Benedetta jadi hero yang populer dan memiliki win rate yang tinggi.

Benedetta juga dapat memberikan efek blink yang dapat digunakan untuk mengejar dan melarikan diri. Hero ini sangat cocok untuk menghabisi lawan yang sedang bergerak seorang diri, lalu ketika sedang terpojok, Benedetta juga biar kabur dengan cepat

8. Lapu-Lapu

Lapu-Lapu | hero terkuat di Mobile Legends 2023
Lapu-Lapu | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 selanjutnya yaitu Lapu-Lapu. Hero Fighter yang satu ini termasuk kedalam hero terkuat di ML pada Januari 2023, meskipun dianggap sebagai hero jadul, tapi kepopulerannya masih tinggi.

Terutama dalam pertempuran jarak dekat, Lapu-Lapu bisa menghabisi 2 sampai 3 musuh sekaligus. Namun untuk bisa melakukan hal tersebut, tentunya player harus melewati latihan terlebih dulu dan harus membuild Lapu-Lapu dengan item yang tepat.

9. Kaja

Kaja
Kaja | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 berikutnya adalah Kaja. Mungkin banyak dari kalian yang menganggap kalau Kaja ini kurang bagus karena rolenya yang seorang Support/Fighter. Namun ternyata Kaja ini sangat kuat dan sering digunakan diajang kompetisi besar.

Alasannya karena Kaja memiliki skill yang dimana ia bisa menarik musuh, skill tersebut cocok untuk menculik lawan. Musuh yang sudah terikat dan kena tarik Kaja tidak akan bisa melakukan apa-apa, dan cuman bisa pasrah.

10. Karina

Karina
Karina | Moonton

Hero terkuat Mobile Legends 2023 yang terakhir adalah Karina. Seperti yang kita ketahui Karina merupakan hero Assasin jadul. Meski begitu Karina ini sangat populer karena gameplay yang terbilang mudah dan damage yang tinggi.

Dengan build yang tepat, Karina bisa menghabisi 2 sampai 3 musuh dengan sangat cepat. Untuk pemula yang ingin mencoba hero Assasin dan ingin push rank, Karina bisa menjadi pilihan yang tepat.


Demikianlah daftar hero terkuat di Mobile Legends terbaru 2023 yang cocok untuk push rank. Setelah membaca artikel ini dan melihat daftarnya, kira-kira nih kalian suka pakai hero apa untuk push rank? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks