Indofun Games sebagai publisher mobile game di Indonesia akan merilis game terbarunya berjudul Idle Dynasty.
Idle Dynasty sendiri merupakan game Idle Card RPG. Dengan konsep bermain yang mudah, pemain bisa menguasai dinasti hanya dengan satu jari.
Idle Dynasty Hadir di Banyak Negara
Pada tahun 2020 lalu, sebuah game Idle pendatang baru berlangganan menjadi Top Rank IOS maupun Google Play di Taiwan dan Hongkong. Game Idle Hardcore RPG bertemakan Three Kingdoms tersebut mendapatkan 1 juta download pada bulan pertama setelah rilis di Taiwan.
Selain di Taiwan, berdasarkan pengamatan kami, game yang juga telah hadir di beberapa negara seperti Hong Kong, Singapura, Malaysia, Jepang, Korea, dan pada bulan Maret ini baru saja buka di Vietnam, telah mencapai rekor Top Gross Rank baik di Google Play ataupun IOS.
Menurut informasi, game ini mendapat pemasukan mencapai kurang lebih $12.000.000 di Taiwan, $3.200.000 di Korea, dan $1.000.000 di Malaysia pada satu bulan pertamanya.
Total pendapatan dari tiga negara dalam satu bulan berarti mencapai 233 miliar Rupiah.
Dalam game akan ada banyak Hero yang tersedia dan konsep Card Hardcore RPG yang mudah dimainkan.
Indofun Siapkan Versi Bahasa Indonesia
Demi memasuki pasar Indonesia, Indofun siapkan hal menarik untuk pemain Indonesia. Indofun Games sudah mempersiapkan versi bahasa Indonesia untuk game ini.
Selain itu, Indofun juga sudah mengkonfirmasi kabar baik bahwa Idle Dynasty akan menyediakan suara Indonesia ke dalam game ini.
Untuk informasi lebih lanjut terkait game ini, kalian bisa mengikuti sosial media mereka berikut ini: