Berita GameGame

Ini Biaya Yang Perlu Dikeluarkan Epic Games Untuk Menghadirkan Borderlands 3 di EGS

Mau tahu berapa biaya yang dikeluarkan oleh Epic Games untuk menghadirkan Borderlands 3 di EGS

Bagi sebagian pemain di PC mungkin telah banyak mengenal nama dari Epic Games Store. Ya, pada tahun 2019 yang lalu, Epic Games Store menghadirkan Borderlands 3 secara ekslusif. Tentu, biaya yang dikeluarkan untuk menghadirkan game tersebut tidak sedikit.

Mau tahu berapa biaya yang dikeluarkan oleh Epic Games untuk menghadirkan Borderlands 3 di EGS? Yuk simak pembahasannya berikut ini.

Hadir Ekslusif 6 Bulan di EGS

https://youtu.be/d9Gu1PspA3Y

Pada tahun 2019 yang lalu, Gearbox Software secara mengejutkan setuju dengan tawaran dari Epic Games mengenai peluncuran Borderlands 3 di EGS. Tentu, pada waktu itu membuat para pemain Borderlands harus menginstal platform Epic Games Store untuk dapat memainkan game tersebut.

Tetapi, pada kenyataannya banyak pemain yang merasa platform EGS masih kurang dari segi performa. Setelah itu pun pucuk kontroversi dari para pemain yang meminta Borderlands 3 segera rilis di Steam. Dari segi platform memang Steam unggul dari pada EGS.

Walaupun begitu, kehadiran Borderlands 3 yang secara eklusif di EGS telah membuat jumlah pengguna platform tersebut bertambah banyak. Menurut catatan pada bulan Januari 2020, penjualan Bonderlands 3 di Epic Games Store menjadi yang terbesar dengan hampir 2 juta kopi, mengungguli Word War Z dan Metro Exodus pada waktu itu.

Biaya Yang Dikeluarkan Oleh Epic Games Untuk Borderlands 3

Biaya Epic Games Borderlands 3
Bonderlands 3 | 2K Games

Berbicara soal biaya, Borderlands 3 merupakan game AAA yang memiliki nilai jual yang sangat tinggi. Menurut kabar yang beredar, Epic Games perlu mengucurkan biaya sebesar US$115 juta atau sekitar Rp1.65 trilliun. Hal itu terlihat setelah salah satu dokumen perjanjiannya diperlihatkan dalam persidangan Apple vs Epic yang masih berlangsung hingga kini.

Dalam dokumen tersebut tertera bahwa 2K Games mendapatkan uang jaminan minimum sebesar US$80 juta, US$15 juta untuk komitmen marketing, dan US$20 juta untuk dana tak-dapat dikembalikan. Selain itu, ada juga dana tambahan sebesar US$31 juta untuk dua game 2K lainnya yang digratiskan yaitu orderlands: The Handsome Collection dan Civilization VI.

Nah, gimana pendapatmu mengenai hal ini? Jangan lupa komen di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda atau instal aplikasinya di Play Store agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Game, Anime, Film, dan Pop Culture.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks