Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameGame List

Inilah 5 Game Battle Royale Terbaik Untuk Platform PC!

Game online memang sudah menjadi incaran banyak pemain game saat ini, terlebih genre battle royale yang sedang hit saat ini. 2016 bisa dibilang awal mula game PC dengan genre battle royale booming ke publik, tidak kecuali di Indonesia. Banyak game battle royale terbaik yang berhasil mengambil hati pencinta game beberapa tahun ini, mulai dari PUBG, Fortnite hingga ke Apex Legends.

Nah pada artikel kali ini, Dafunda Game akan membahas tentang 5 Game PC dengan genre battle royale terbaik sejauh ini. Meski battle royale mobile mendominasi saat ini, tidak salah jika kamu mencoba versi PC nya yang lebih seru. Hanya saja untuk memainkan game ini kalian harus memiliki PC dengan spesifikasi yang tinggi, dalam artian kalian butuh uang lebih untuk memainkan game PC.

Terus apa saja kelima game battle royale terbaik untuk PC tersebut? Tidak perlu panjang lebar lagi, berikut 5 Game Battle Royale Terbaik untuk platform PC.

5 Game Battle Royale Terbaik Untuk PC

5. Ring of Elysium

Ring Of Elysium
Ring Of Elysium | Esports.ID

Game Ring of Elysium dirilis pada tahun 2018 dengan mendapatkan banyak polesan secara bertahap. Game battle royale dari Kanada ini menghadirkan pengalaman bertahan hidup di peta bersalju dengan elemen traversal. Game ini juga menghadirkan lift Ski dan papan seluncuran salju yang bisa kalian gunakan untuk menjelajahi peta.

Game dibuat dengan peta yang sangat luas, hanya saja dalam satu pertandingan hanya terdapat 60 pemain di dalamnya. Jadi tidak heran jika kalian mungkin akan sedikit kesulitan menemukan musuh saat bermain game ini. Walau demikian, game ini menjadi salah satu rekomendasi game battle royale yang harus kalian mainkan.


4. Call of Duty: Warzone

Call Of Duty Warzone Rekor
Call Of Duty Warzone Rekor | Dot Esports

Game ini dirilis pada tahun 2020, bisa dibilang game ini menjadi game terbaru dari genre battle royale untuk PC. Game buatan Infinity Ward ini memang menjadi andalan banyak pemain game battle royale untuk beberapa bulan belakang. Game Call of Duty: Warzone ini sangat cocok untuk dimainkan bersama rekanmu dan yang menariknya kalian bisa memainkannya secara gratis.


3. PlayerUnknown’s Battlegrounds

Pubg
via Pubg

PUBG bisa dibilang sebagai kakek dari game battle royale modern saat ini. Game ini berhasil viral di awal tahun 2017 dimana membuat banyak pencinta game beralih memainkan game battle royale. Tanpa kehadiran game ini mungkin tidak akan ada judul game seperti Fortnite atau Apex Legends. Bahkan setelah bertahun-tahun rilis, game ini masih menjadi salah satu game favorit untuk dimainkan.


2. Fortnite

Fortnite Competitive
via Fortnite

Meskipun PUBG menjadi pemulai dalam kegilaan game battle royale, tetapi Fortnite yang merevolusionerkannya dengan dunianya yang unik. Seni hingga banyak tambahan konten baru masih terus ditambahkan bahkan hingga hari ini.

Selain itu, game ini juga sering menghadirkan skin yang membuat pemain memainkannya. Terakhir Fortnite telah menambahkan skin salah satu karakter populer dari Marvel yaitu Captain America.


1. Apex Legends

Apex Legends
Apex Legends | Origin

Siapa yang tidak tahu dengan game yang satu ini, meski berumur lebih muda dari game-game diatas, Apex legends bisa dikatakan yang paling populer saat ini. Battle royale berteknologi tinggi ini berada di alam semesta yang sama dengan game Titanfall.

Apex Legends menjadi tambahan yang menyegarkan untuk genre battle royale, ada yang mengatakan sebagai game pembunuh Fortnite. Memadukan karakter unik MOBA-esque dan kemampuannya, serta mekanik penembak orang pertama yang bergerak cepat membuat game seru dimainkan.

Tidak mengherankan mengapa ini dianggap sebagai raja dari game battle royale. Kalian yang belum coba game yang satu ini harus coba, karena game ini memang sangat seru untuk dimainkan.


Kamu Suka Game Battle Royale Yang Mana Nih?

Fortnite Kompetitif Epic Games Store
Fortnite | Epic Games

Nah itulah daftar 5 game terbaik dan menjadi rekomendasi bagi kalian yang suka dengan game battle royale di PC. Kalau kalian paling suka game yang mana nih? Tuliskan jawaban kalian di kolom komentar dibawah ini ya. Dan jangan lupa juga terus kunjungi Dafunda Game untuk informasi, tips, tutorial dan rekomendasi game keren lainnya dari kami.

Penulis di Dafunda #Games, Mahasiswa tua yang suka dengan berita game. Kamu bisa bertegur sapa melalui sosial Media

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.