Inilah Game EA Pertama yang Akan Dukung Fitur Crossplay!

Need For Speed Heat

Need For Speed Heat | EA

Need For Speed Heat adalah seri terbaru dari franchise Need For Speed yang di rilis tahun lalu. Game ini berhasil mengambil banyak hati pencinta game balapan, khususnya pencinta lama franchise. Sempat absen beberapa tahun, pengembang menghadirkan game yang satu ini, dan baru-baru ini juga sudah ada konfirmasi dari EA yang mengatakan bahwa franchise ini akan menghadirkan judul baru.

Need for Speed Heat ini bisa dikatakan berbeda dari seri sebelumnya. Seri ini menjadi game pertama Need for Speed yang mendukung cross platform untuk PC, Playstation 4 dan Xbox One. Tentunya akan menjadi sebuah tantangan saat bermain bersama pemain yang berbeda platform. Akan ada tantangan personal untuk membuktikan platform mana yang lebih baik.

Need For Speed Heat Hanya Mendapat 1 Kali Pembaruan Terakhir

Need For Speed | Origin

Namun sayangnya, seperti yang sudah diberitakan bahwa akan ada judul baru untuk franchise ini. Sehingga pembaruan untuk Need for Speed akan dihentikan, pemain akan mendapatkan pembaruan terakhir pada hari ini yaitu 9 Juni. Tentunya akan sangat disayangkan, saat game sudah mendukung hampir semua platform, malah pembaruannya berhenti.

Selain itu, Need for Speed Heat hanya memiliki dua DLC yang tersedia secara berbayar. Berbeda dengan seri lainnya yang terus mendapatkan banyak konten tambahan. Jika dari penilaian, game ini mendapat nilai yang cukup layak, tetapi masih belum diketahui mengapa sedikit konten tambahan yang dihadirkan ke dalam game.

Pemain Akan Bisa Mencoba Fitur Crossplay Pada Pembaruan Terakhir Nanti

Need For Speed Heat | Polygon

Crossplay ini akan hadir pada pembaruan terakhir pada tanggal 9 atau 10 Juni waktu bagian timur. Selain menjadi game seri pertama dari Need For Speed yang mendukung crossplay, game ini juga menjadi game pertama Electronic Arts yang mendukung fitur crossplay.

Menjadi sebuah pertanyaan apakah ini menjadi pintu pertama bahwa akan ada banyak game milik Electronic Arts yang akan mendukung crossplay. Sampai saat ini belum ada pemberitahuan secara resmi tentang hal tersebut. Semoga saja ke depannya akan ada banyak game EA yang menghadirkan fitur crossplay.

Exit mobile version