Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameBerita GameeSportsMobile

Jadwal dan Format Turnamen HOK Invitational S3 Tahun 2025 di Filipina

Berikut akan dibahas mengenai jadwal dan format yang digunakan dalam turnamen HOK Invitational S3 tahun 2025 yang diselenggarakan di Filipina

Jadwal turnamen besar dalam game Honor of Kings, yaitu HOK Invitational S3, resmi dimulai hari ini (21/2/2025) dengan format yang akan dibahas. Sebanyak 12 tim dari berbagai penjuru dunia akan beradu untuk merebut gelar juara.

Pertandingan tersebut berlangsung di The Block Atrium, SM North Edsa, Manila, Filipina. Bagi para penggemar game MOBA milik Tencent ini, mereka dapat menyaksikan siaran langsungnya melalui saluran YouTube Honor of Kings Indonesia.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai turnamen ini, kamu dapat melihat penjelasan berikut mengenai jadwal, hadiah, tim yang berpartisipasi, dan format turnamen.

Baca Juga: Jadwal Honor of Kings Esports 2025 Terungkap, Begini Timelinenya

Jadwal dan Format HOK Invitational S3

Hok Invitational S3
Image: Honor of Kings

Jadwal Turnamen

HOK Invitational S3 memiliki serangkaian jadwal pertandingan yang cukup panjang. Berikut adalah jadwal pertandingannya:

  • Group Stage: 21-24 Februari 2025
  • Knockout Stage: 26 Februari – 1 Maret 2025

Format Turnamen

Turnamen ini akan mulai dengan fase grup. Sebanyak 12 tim yang akan berlaga dibagi menjadi empat grup, di mana setiap grup terdiri dari tiga tim.

Setiap kelompok juga akan terdiri dari satu tim unggulan, termasuk Juara Kualifikasi Filipina (Blacklist International), Juara Kualifikasi Indonesia (Bigetron Sigma), Juara Kualifikasi Malaysia (Nova Esports), dan Juara Kualifikasi Amerika (Alpha7 Esports).

Setiap grup terdiri dari dua tim yang tidak diunggulkan. Format pertandingan di fase grup menggunakan sistem round robin tunggal dengan best of 5 (Bo5). Dua tim terbaik dari setiap grup akan melanjutkan ke babak playoff, sementara tim lainnya akan tereliminasi.

Selanjutnya, pada fase playoff, semua laga menggunakan format Best of 7 (Bo7). Di pertandingan terakhir, adanya aturan pertempuran akhir, yang menghilangkan semua batasan dalam pemilihan karakter dan menerapkan sistem pemilihan secara tertutup.

Daftar Tim yang Berpartisipasi

Sesuai penjelasan sebelumnya, terdapat 12 tim yang ikut serta dalam kompetisi ini. Berikut adalah daftar tim yang berlaga di HOK Invitational S3, sesuai dengan hasil pembagian grup.

Group A

  • Blacklist International (Filipina)
  • Elevate (Filipina)
  • Gen.G Esports (Maroko)

Group B

  • Alpha7 Esports (Brasil)
  • Team Vitality (Italia)
  • All Gamers Global (Malaysia)

Lalu, di Group C

  • Nova Esports (Malaysia)
  • Impunity Esports (Kamboja)
  • Kagendra (Indonesia)

Group D

  • Bigetron Sigma (Indonesia)
  • Rough World Era (Filipina)
  • Nongshim Redforce (Korea)

Hadiah

HOK Invitational S3 menawarkan hadiah total senilai USD 300 ribu, yang akan dibagikan dengan rincian sebagai berikut:

  • Juara 1: USD 100 ribu atau sekitar Rp 1,6 miliar
  • Juara 2: USD 50 ribu atau sekitar Rp 817 juta
  • Posisi 3-4: USD 25 ribu per tim atau sekitar Rp 408 juta
  • Posisi 5-8: USD 15 ribu per tim atau sekitar Rp 245 juta
  • Posisi 9-12: USD 10 ribu per tim atau sekitar Rp 163 juta

Itulah informasi mengenai jadwal dan format turnamen Honor of Kings (HOK) Invitational S3 yang diselenggarakan di Filipina selama dua minggu ke depan. Semoga membantu!

Baca Juga:

Related Posts

1 of 59