Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameAndroidiOSMobileOnline

Ditakuti Banyak Player, Joy Jadi Hero yang Sering di Banned di ML

Halo player Mobile Legends, kali ini kita akan membahas alasan kenapa Joy jadi hero yang sering di Banned di ML. Penasaran? Cek disini.

Joy merupakan salah satu hero di Mobile Legends yang memiliki role Assassin. Hero yang satu ini rilis pada 2022 kemarin, sebagai hero yang terbilang masih baru, cukup wajar sih bila Joy masih overpower dan skillnya sakit. Walapun Joy ini bisa dibilang sebagai hero yang sakit, tapi masih bisa dilawan loh. Namun untuk melawannya sangat sulit. Oleh karena itu Joy jadi hero yang sering di banned di ML.

Mobile Legends merupakan game MOBA mobile yang memiliki banyak hero, masing-masing hero memiliki skilll yang berbeda-beda dan fungsinya yang berbeda-beda. Selain role Assassin terdapat beberapa role lain di game Mobile Lengeds.

BACA JUGA:

Alasan Joy Jadi Hero yang Sering di Banned di Mobile Lengeds

Sebagai hero yang baru saja rilis dan memiliki role Assassin, tentunya damage Joy sangat sakit seperti hero assassin yang lain. Selain damagenya yang sakit, skill yang Joy miliki juga sangat bagus sehingga membuatnya sulit untuk mati dan juga bisa menghabisi lawan dengan mudah.

Joy-jadi-hero-yang-sering-di-banned
Joy-jadi-hero-yang-sering-di-banned | Moonton

Hump, Joy’s Angry! (Skill Pasif)

  • Skill pasif Joy Mobile Legends bernama Hump, Joy’s Angry! Dalam kondisi ini, Joy akan memasuki mode Angry setiap kali skill yang dikeluarkan mengenai lawan. Efek dari skill pasif ini Joy akan mendapatkan shield dan juga movement speed.

Leonin Crystal (Skill Satu)

  • Joy akan memanggil Leonin Crystal di lokasi yang ditentukan. Skill satu ini akan memberikan Magic Damage kepada lawan di sekitar area tersebut.

Meow, Rhythm  of Joy! (Skill Dua)

  • Joy akan berlari ke arah yang dia tentukan. Skill dua ini memberikan Magic Damage kepada lawan di jalur tersebut. Mengenai lawan atau Leonin Crystal (Skill 1) membuat Joy dapat memasuki Beat Time dan menggunakan skill tersebut berulang kali hingga 5 kali.

Ha, Electrifying Beats! (Ultimate)

  • Joy dapat menghapus keseluruhan Debuff dan menjadi kebal terhadap efek slow serta memperoleh movement speed. Saat mengaktifkan skill ultimate ini, Joy juga akan memberikan damage kepada lawan di sekitar sebanyak 8 kali.

Nah dari efek skill saja kita sudah tau kalau hero yang satu ini sangat sulit untuk dikalahkan, selain damagenya yang sakit Joy juga memiliki shield dan begitu lincah. Tidak heran memang bila banyak player yang memilih untuk membanned Joy daripada harus melawannya.

Menurut informasi yang kami dapatkan Joy memiliki Win Rate sebesar 59,43%, Popularitas 1,27% dan Banned mencapai 92,05% di tier Mythical Glory.


Demikianlah pembahasan soal Joy jadi hero yang sering di banned di ML. Setelah membaca artikel ini, kalian lebih memilih untuk membanned hero ini atau melawannya? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.

Related Posts

1 of 675
Enable Notifications OK No thanks