Sama seperti game gacha pada umumnya, karakter di Genshin Impact juga memiliki rarity. Ada 2 rarity di game Genshin Impact yaitu karakter bintang 4 dan bintang 5. Meski, banyak karakter bintang 5 yang juga memiliki kualitas baik. Namun terdapat beberapa karakter bintang 4 yang memiliki performa lebih baik daripada karakter bintang 5, sehingga mereka sering digunakan. Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kita akan membahas karakter bintang 4 terbaik di Genshin Impact.
Genshin Impact adalah permainan video aksi petualangan yang dikembangkan dan diterbitkan oleh miHoYo. Dirilis pada September 2020, permainan ini tersedia di berbagai platform seperti Microsoft Windows, PlayStation 4, iOS, dan Android.
BACA JUGA:
- 7 Senjata Bow Terbaik di Genshin Impact, Wajib di Gacha!
- 4 Alasan Kenapa Qiqi Dibenci Player Genshin Impact
- Tier List Karakter Genshin Impact v4.2 Terbaik November 2023
Contents Navigation
Berikut Karakter Bintang 4 Terbaik Genshin Impact
Jadi karakter bintang 4 apa saja sih yang bagus banget, bahkan lebih bagus dari karakter bintang 5? Buat yang ingin tau bisa cek daftarnya di bawah ini.
1. Bennett
Karakter bintang 4 yang pertama adalah Bennett. Ia merupakan karakter bintang empat dengan elemen Pyro dan menggunakan senjata pedang. Karakter ini sangat dikenal karena sejumlah kemampuan spesialnya yang dapat memberikan damage besar pada musuh.
Jadi skill yang Bennett miliki sangat bagus, selain bisa meningkatkan DMG, skill tersebut juga bisa melakukan heal. Mengingat Bennett ini merupakan karakter bintang 4, buildnya terbilang murah dan untuk menaikkan Constellations juga mudah. Tapi kamu jangan mengaktifkan C6 Bennett.
2. Xingqiu
Karakter bintang 4 selanjutnya adalah Xingqiu. Ia dikenal dengan karakteristiknya yang cerdas dan berani, Xingqiu adalah pewaris kedua dari keluarga pedagang terkemuka di Liyue, yaitu Feiyun Commerce Guild. Sebagai karakter Hydro, ia memanfaatkan kekuatan air untuk melawan musuh dan mendukung rekan satu tim.
Xingqiu sangat cocok sebagai sub-DPS untuk tim yang menggunakan DPS karakter Pyro. Karena dengan Elemental Burst miliknya, ia bisa memberikan efek Hydro tanpa sedang digunakan. Xingqiu juga bisa memberikan healing walau tidak terlalu banyak.
3. Xiangling
Karakter bintang 4 berikutnya adalah. Dia adalah seorang koki yang bersemangat dan berbakat dari restoran Wanmin di Liyue Harbor. Xiangling merupakan karakter bintang empat yang bisa di dapatkan secara gratis melalui progresi cerita. Dia menggunakan tombak sebagai senjata utamanya dan memiliki elemen Pyro.
Dengan Elemental Skill dan Elemental Burst miliknya, Xiangling bisa menghasilkan serangan Pyro dengan sangat ampuh. Selain itu efek dari skillnya juga bisa digabungkan dengan tim apa pun untuk memberikan reaksi elemen Pyro.
4. Sucrose
Kemudian ada Sucrose, ia adalah seorang peneliti bio-alchemist yang bekerja untuk Albedo, kepala Ksatria Favonius. Sucrose merupakan karakter dengan elemen anemo dan menggunakan catalyst sebagai senjata.
Buat kamu yang belum memiliki karakter Kazuha, kamu bisa memakai Sucrose sebagai karakter alternatif. Soalnya Sucrores memiliki skill yang dimana ia bisa mengeluarkan angin yang besar, dan angin tersebut bisa menarik musuh untuk berkumpul.
5. Yaoyao
Karakter bintang 4 yang terakhir adalah Yaoyao. Ia merupakan karakter yang bisamenjadi healer tanpa harus berada di posisi on-field, ia karakter bintang 4 dengan elemen Dendro pertama yang diperkenalkan, uniknya gemplay yang Yaoyao ini bisa kamu sesuaikan dengan keinginan mu.
Nah untuk Elemental Mastery, HP, atau Energy Rechargenya sangat bagus sampai-sampai ada beberapa karakter yang sudah pindah dari Bennett ke Yaoyao.
Demikianlah daftar karakter bintang 4 terbaik di Genshin Impact, lebih bagus dari karakter bintang 5. Setelah membaca artikel ini dan meihat daftarnya, diantara mereka siapa karakter favorit kamu? Jangan lupa untuk terus mengunjungi Dafunda.