GameAndroidiOSMobileTips

Kenapa Diamond Kuning Tidak Bisa Digunakan? Ini Jawabannya!

Kamu ingin tahu kenapa Diamond kuning di Mobile Legends tidak bisa digunakan? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini!

Kenapa diamond kuning tidak bisa digunakan saat ini menjadi pertanyaan yang sedang banyak ditanyakan oleh para pemain Mobile Legends. Wajar saja, karena pada hari ini, 10 November 2022 sedang berlangsung event promo diamond kuning. Yang mana, dalam event ini sendiri pemain bisa mendapatkan skin MLBB secara gratis.

Hadirnya event promo diamond kuning menjadi kabar yang menggembirakan untuk para pemain sendiri. Event ini menjadi event favorit banyak pemain karena banyak keuntungan yang diberikan. Event tersebut kini kembali hadir di Mobile Legends pada bulan November 2022 ini.

Nah, untuk pembahasan kali ini, Dafunda Game sendiri akan membahas penyebab dibalik diamond kuning tidak bisa digunakan. Penasaran dengan jawabannya? Sebaiknya, kalian simak sampai habis artikel ini, ya.

BACA JUGA :

Kenapa Diamond Kuning Tidak Bisa Digunakan?

Kenapa Diamond Kuning Tidak Bisa Digunakan 1
Diamond Kuning | Moonton

Diamond kuning menjadi event yang selalu dinantikan oleh para pemain Mobile Legends. Terakhir kali event ini hadir di Mobile Legends pada bulan April 2022 yang lalu. Setelah beberapa bulan berselang, kini event tersebut kembali hadir menyapa pemain.

Event promo diamond kuning ini sendiri sudah dimulai sejak tanggal 26 Oktober 2022 yang lalu. Berbeda dengan beberapa event diamond kuning sebelumnya, di event kali ini, pemain perlu menyelesaikan quest untuk bisa mendapatkan diamond kuning. Quest tersebut berupa quest harian yang di-reset setiap hari.

Kesempatan untuk mendapatkan diamond kuning tersebut dibuka sampai tanggal 9 November 2022. Sekarang ini, banyak pemain yang mengalami kejadian error dalam penggunaan diamond kuning. Terus kemudian mereka bertanya-tanya, kenapa diamond kuning tidak bisa digunakan?

Jawaban dari permasalahan tersebut yaitu karena masih belum memasuki waktunya untuk digunakan. Periode waktu pemakaian diamond kuning sendiri dimulai pada tanggal 10-16 November 2022. Artinya, sejak artikel ini diterbitkan (10 November 2022), diamond kuning sudah bisa kalian pakai di dalam game.

Jika kalian sudah memiliki cukup banyak diamond kuning, kami menyarankan untuk menggunakannya sekarang juga. Jangan lupa juga untuk top up beberapa diamond biru karena dalam pembelian skin mengunakan diamond kuning, kalian wajib memiliki diamond biru.

Apabila diamond kuning yang kalian miliki masih juga belum bisa untuk digunakan, berarti ada masalah pada akun kalian. Untuk mengatasi masalah ini, kalian dapat langsung menghubungi CS (Customer Service) Mobile Legends langsung di dalam game.


Demikianlah pembahasan mengenai kenapa diamond kuning tidak bisa digunakan. Gimana pendapat kalian mengenai hal ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Mobile Legends dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks