GameAndroidiOSMobileTips

Kenapa Special Airdrop Tidak Muncul di Free Fire?

Kamu ingin tahu kenapa Special Airdrop tidak muncul di Free Fire? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengetahuinya!

Kenapa special aidrop tidak muncul di Free Fire sekarang menjadi pertanyaan yang banyak dicari oleh para pemain. Banyak pemain yang kebingungan mengapa Special Airdrop sekarang sudah tidak muncul di dalam game Free Fire.

Nah, untuk pembahasan kali ini, Dafunda Game akan mencoba membahas penyebab kenapa hal tersebut bisa terjadi. Untuk itu, bagi kalian yang ingin tahu alasannya, sebaiknya kalian simak pembahasan ini sampai habis, ya.

BACA JUGA :

Kenapa Special Airdrop Tidak Muncul di Free Fire?

kenapa-special-aidrop-tidak-muncul-di-free-fire
Free Fire | Garena

Special Airdrop merupakan sebuah fitur yang memberikan banyak penawaran menarik kepada para pemain karena akan mendapatkan banyak item dengan harga diskon. Di dalam Special Airdrop tersebut terdapat Crate Gun Skin, Bundle Character, bahkan Diamond yang cukup banyak.

Fitur tersebut telah ada sejak tahun 2018, hingga sekarang ini fitur tersebut tetap masih ada. Fitur tersebut merupakan salah satu daya tarik yang membuat banyak orang bermain Free Fire. Special Airdrop hadir di Free Fire setiap 24 jam sekali. Artinya, dalam sehari akan ada satu Special Aidrop yang dapat dibeli.

Setidaknya jika kalian membeli Special Aidrop ini, kalian akan mendapatkan 299 Diamond, Bundle karakter, hingga berbagai jenis Crate Gun Skin. Semua item tersebut bisa kalian dapatkan hanya dengan 3 – 15 ribu rupiah saja. Tentunya, itu adalah harga yang sangat murah karena sudah mendapatkan banyak item.

Belakangan ini, banyak sekali pemain yang mengalami fitur Special Airdrop tidak muncul di dalam game FF mereka. Padahal, fitur tersebut sangat membantu pemain yang tidak memiliki banyak uang untuk mendapatkan item-item keren Free Fire.

Hal ini dapat terjadi dikarenakan bug atau error yang terjadi di dalam game. Berdasarkan pantauan kami, fitur Special Airdrop nyatanya masih ada di Free Fire hingga saat ini. Meski bagi sebagian pemain fitur tersebut tidak muncul.

Saran kami, kalian dapat menghapus cache atau data game Free Fire kalian, agar kalian bisa memunculkan kembali fitur Special Airdrop.

Demikianlah pembahasan mengenai kenapa Special Aidrop tidak muncul di Free Fire. Gimana pendapat kalian mengenai artikel ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Free Fire dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks