Filter by Kategori
Game
Movie
TV
Komik
GameTips

Pemula Wajib Tahu, 5 Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan di Free Fire!

Free Fire merupakan game mobile terbanyak diunduh melalui Playstore untuk saat ini. Game ini menarik banyak peminat dikarenakan ringan atau tidak meminta spesifikasi ponsel yang tinggi. Pemain yang baru terjun ke game ini tentu harus beradaptasi terlebih dahulu, terlebih bagi kalian yang belum familiar dengan game battle royale pasti akan kesulitan untuk mendapat kemenangan (kalau di Free Fire disebut Booyah!).

Maka dari itu, para pemula dapat membaca tips yang akan membantu kalian lebih mudah mendapat Booyah melalui artikel Tips Ampuh Untuk kalian Pemula Auto Booyah di Free Fire! Selain membutuhkan tips untuk mendapatkan Booyah, kalian juga perlu tahu nih kesalahan fatal yang sering dilakukan oleh pemain di Free Fire. Apa saja kesalahan fatal tersebut? Pembahasannya akan kami bahas di bawah ini.

5 Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan Pemain di Free Fire!


Tidak Memegang Senjata

Kesalahan fatal yang sering dilakukan di free fire

Hal yang paling sering dilakukan pemain yaitu tidak memegang senjata saat berlari. memang hal memegang senjata akan membuat lari lebih cepat, tetapi kita tidak pernah tahu kapan musuh akan menyerang. Mak dari itu tetaplah waspada, bisa saja musuh sedang mengintai dan menunggu kamu berlari tanpa senjata baru kemudian menyerangmu.


Reload Saat Perang

Kesalahan fatal yang sering dilakukan di free fire barbar

Kebanyakan pemain lupa mengecek peluru yang dimiliki dalam senjata, sehingga saat memulai perang senjata akan reload automatis karena kehabisan peluru. Hindari hal ini, reload selalu untuk berjaga-jaga jika ada yang menyerang.


Terburu-buru Loot Item Musuh

Kesalahan fatal pemula di free fire

Semua pasti melakukan ini, saat kita berhasil membunuh musuh pasti akan segera menuju loot untuk mengambil item yang dimiliki oleh musuh. Hal seperti paling rentan membuat kita kalah, walau sudah berhasil membunuh musuh, siapa yang tahu bahwa itu musuh satu-satunya yang ada di area tersebut? Bisa saja ada musuh lain yang sedang menunggu kamu looting agar dia mudah menembakmu, maka dari itu jangan terburu-buru dalam looting musuh.


Langsung Menyerang Musuh

Kesalahan fatal yang sering dilakukan di free fire strategi

Hindari hal yang seperti ini, kalian harus mempersiapkan strategi terlebih dahulu sebelum menyerang musuh. Walau terlihat memiliki peluang bagus menyerang, kalian harus tetap waspada, bisa saja itu jebakan musuh, atau ada musuh lain yang sedang mengincar lawan yang sama denganmu.


Langsung Looting Air Drop

Kesalahan fatal yang sering dilakukan di free fire air drop

Hal yang perlu kamu hindari lainnya yaitu, jangan langsung menuju Air Drop. Air Drop pasti akan menjadi perhatian penuh dari musuh, musuh di sekitar pasti akan memantau pemain yang mengambil air drop tersebut. Setidaknya kamu harus memiliki mobil jika ingin mengambil Air Drop, setelah mengambil isi dari Air Drop kamu dapat langsung kabur.


Nah itulah 5 kesalahan fatal yang sering dilakukan pemain Free Fire. Usahakan jangan terburu-buru dalam bermain, matangkan strategi dan belajar dari kesalahan yang sudah pernah terjadi. Bagikan tips ini untuk teman-temanmu dan jangan lupa komen ya. Kunjungi Dafunda Game untuk tips dan tutorial lainnya tentang Free Fire.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.