AndroidGameiOSMobile

Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends, Pemimpin Sejati Dari Makadan Island

Kali ini Dafunda Game akan membagikan informasi mengenai Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends yang jarang pemain ketahui.

Kali ini Dafunda Game akan membagikan informasi mengenai Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends yang jarang pemain ketahui. Lapu-Lapu adalah salah satu hero Fighter paling populer dalam game Mobile Legends, hero ini memiliki skill set yang dibutuhkan seorang fighter. Selain itu, hero ini mampu memberikan efek crowd control hingga blink yang tentunya sangat mengganggu.

Hero Mobile Legends ini terinspirasi dari pahlawan asal Filipina, bernama Cali Pulaco. Karena merupakan seorang pahlawan, jadi sudah pasti Lapu-Lapu memiliki kisah yang menarik untuk kita bahas. Perjuangan Lapu-Lapu melawan penjajah untuk mempertahankan wilayah kekuasaannya pastinya sangat heroik.

Nah, ingin tahu kisah lengkapnya? Berikut Dafunda Game sudah rangkum informasi mengenai kisah Lapu-Lapu dalam game Mobile Legends. Daripada berlama-lama, langsung saja simak informasinya berikut ini.

Skill Lapu-Lapu Mobile Legends

Sebelum membagikan kisah dari hero ini, ada baiknya kalian kenali dulu setiap skill yang terdapat pada Lapu-Lapu. Hero Mobile Legends yang satu ini memiliki skill mematikan yang tentunya sangat mengganggu ketika saat war.

Untuk menguasai hero baru yang satu ini, kalian tentunya harus mengetahui dan mempelajari setiap skillnya. Berikut skill-skill Lapu-Lapu yang wajib kalian kuasai:

Homeland Defender (Skill Pasif)

Saat stack bravery blessing penuh maka basic attack-nya Lapu-Lapu akan sangat kuat dan memberikan shield yang dapat menyerap damage sebesar 250(+65*level hero) selama 2.5 detik.

Skill 1

  • (Justice Blades) Lapu-Lapu melemparkan dua bumerang ke depan, setiap bumerang memberikan damage sebesar 175(+50% total physical attack).
  • (Land Shaker) Lapu-Lapu mengumpulkan kekuatannya selama 0.7 detik sembari memberikan efek slow sebesar 60%, kemudian Lapu-Lapu menghantamkan pedangnya ke tahan untuk memberikan damage sebesar 250(+100% total physical attack) dan efek stun selama satu detik.

Skill 2

  • (Jungle Warrior) Lapu-Lapu menebas pedangnya dan berlari ke arah yang ditentukan sekaligus memberikan damage sebesar 100(+50% total physical attack).
  • (Storm Sword) Lapu-Lapu memutar pedangnya dan memberikan damage sebesar 250(+100% total physical attack).

Skill 3

  • (Bravest Fighter) Lapu-Lapu melompat ke udara dan mendarat di atas tahan, memberikan damage sebesar 300(+80% total physical attack) dan efek slow sebesar 60% selama satu detik. Lapu-Lapu memasuki mode heavy sword selama 10 detik dan memperkuat semua skill-nya.
  • (Raging Slash) Lapu-Lapu menebaskan pedangnya sebanyak tiga kali ke arah yang ia tentukan. Dua tebasan kedua memberikan damage sebesar 280(+140% total physical attack). Tebasan terakhir memberikan damage sebesar 420(+210% total physical attack). Lapu-Lapu mendapatkan efek immune terhadap semua efek crowd control saat menggunakan skill ini.

Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends

Kisah Lapu Lapu Mobile Legends
Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends | Moonton

Dikisahkan sebuah perairan misterius yang berada di sebelah selatan Land of Dawn. Di mana perairan tersebut banyak sekali memuat pulau-pulau kecil yang merupakan tempat tinggal penduduk setempat. Meski sangat jauh dengan peradaban manusia pada umumnya, namun penduduk setempat sangat menjaga tempat tinggal mereka.

Nama salah satu pulau yang terletak di perairan misterius itu adalah Makadan Island. Daerah tersebut dipimpin oleh seorang pria yang tangguh bernama Lapu-Lapu. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, penduduk setempat memanfaatkan sumber daya sekitar, seperti menjadi seorang nelayan dan melakukan cocok tanam.

Daerah yang dipimpin oleh Lapu-Lapu itu mempunyai sumber daya alam yang melimpah, terutama tanah yang subur. Jadi, wajar saja jika Makadan Island merupakan tempat terbaik bagi tumbuhan-tumbuhan. Karena itulah penduduk setempat menjadikan tumbuhan sebagai sumber makanan, sehingga mereka dapat hidup dengan tentram dan bahagia.

Namun, pada suatu hari kedamaian Makadan Island seketika berubah menjadi kesengsaraan bagi penduduk setempat. Daerah tersebut diserang secara membabi buta oleh penjajah yang ingin mengeruk seluruh kekayaan alam di tempat tersebut. Dengan bersenjatakan tombak besi, mereka dengan mudah menguasai beberapa wilayah di Makadan Island.

Tentunya penduduk setempat tidak tinggal diam menanggapi aksi penyerangan penjajah tersebut. Lapu-lapu sebagai pemimpin membangkitkan semangat penduduknya agar jangan sampai mau diperbudak oleh orang lain di negeri sendiri.


Perjuangan Melawan Para Penjajah

Lapu Lapu Mobile Legends
Lapu-Lapu Mobile Legends | Moonton

Akhirnya dengan tekad dan jiwa yang berani, Lapu-Lapu bersama rakyatnya melakukan perlawanan. Tak peduli jika para penjajah menggunakan tombak besi yang mematikan, mereka tetap maju dengan semangat juang tinggi untuk mempertahankan wilayah mereka. Lapu-Lapu mengalahkan banyak sekali penjajah menggunakan senjata andalan miliknya, yaitu Pedang Kembar (Twin Blade).

Sedangkan rakyatnya mengandalkan senjatanya masing-masing. Perjuangan dan jiwa pantang menyerah yang ditanamkan oleh Lapu-Lapu berhasil membuat para penjajah mengakui kekalahannya. Bahkan mereka tidak berani lagi menginjakkan kakinya di Makadan Island.

Berkat aksinya tersebut, Lapu-Lapu menjadi sosok yang sangat dihormati oleh rakyat dan musuhnya. Lapu-Lapu merasa jika kekuatannya yang saat ini masih sangat kurang untuk mengalahkan musuh yang lebih kuat pada masa akan datang. Sehingga ia memutuskan melakukan perjalanan ke Land of Dawn untuk mencari kekuatan baru sembari menemukan kehidupan serta teman untuk keadilan.


Itulah tadi informasi tentang Kisah Lapu-Lapu Mobile Legends dan juga skill-skill yang wajib banget kalian ketahui tentang hero ini.

banyak kisah hero Mobile Legends yang belum kami bagikan, oleh karena itu pastikan kalian pantau terus Dafunda Game ya. Banyak juga Tips Mobile Legends yang bisa kalian pantengin di website kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks