Akhirnya kabar gembira datang untuk para gamer di tanah air. Setelah beberapa hari Kominfo melakukan blokir terhadap Steam. Hari ini, 2 Agustsus 2022, Kominfo sudah resmi buka kembali blokir Steam. Ini tentunya membuat para gamer akhirnya bisa bernafas lega, karena bisa kembali menikmati game Steam yang mereka miliki.
Sebelumnya, Kominfo telah melakukan pemblokiran terhadap beberapa situs yang belum melakukan pendaftaran PSE asing atau Penyelenggara Sistem Elektronik. Hal tersebut membuat netizen geram dan banyak menyerang serta mengkritik kebijakan dari Kominfo di media sosial.
BACA JUGA :
- Kominfo Bakal Segera Angkat Status Blokir Dari Steam, Kapan Bisa Diakses?
- YLBHI Sayangkan Tindakan Blokir Situs Kominfo
- PSE Kominfo 2022, LinkedIn, Steam Hingga Dota Terancam Diblokir Bila Tak Segera Daftar
Kominfo Buka Blokir Steam
Berdasarkan pantauan kami, saat kami mencoba untuk masuk ke dalam situs Steam tanpa perlu settingan DNS atau VPN, per hari ini, 2 Agustus 2022, situs Steam sudah dapat gamer akses kembali.
Pada tanggal 30 Juli 2022 yang lalu, Kominfo telah melakukan blokir terhadap situs Steam. Pemblokiran yang dilakukan oleh Kominfo ini berimbas kepada semua game yang dimainkan lewat Steam tidak dapat diakses. Para gamer yang geram pun mengkritik habis-habisan kebijakan Kominfo yang sangat merugikan ini.
Uniknya, hingga saat ini Steam masih belum terdaftar sebagai salah satu PSE Asing di situs Kominfo. Tentu, ini menjadi pertanyaan besar, kenapa hal ini bisa terjadi. Kemungkinan besar hal ini diakibatkan oleh tekanan dari masyarakat yang meminta Kominfo untuk segera buka blokir Steam.
Selain itu, melansir dari gamebrott, kemungkinan besar pihak Valve selaku pemilik Steam juga telah mengurus berkas-berkas untuk pendaftaran PSE asing. Hingga pada akhirnya, Kominfo memberikan kelonggaran untuk membuka pemblokiran situs.
Beberapa game Valve yang sebelumnya terblokir seperti DOTA dan CS:GO kini sudah dapat kembali diakses. Namun, untuk beberapa situs game lainnya seperti Epic Games Store, Ubisoft Connet, dan Origin belum terbuka. Semoga beberapa situs tersebut bisa segera Kominfo buka aksesnya.
Demikianlah pembahasan mengenai Kominfo yang telah buka kembali blokir Steam. Gimana pendapat kalian mengenai hal ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kalian tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Game dari kami.