Berita GameGamePC & ConsolePlaystation

Game PS4 Yang Tidak Kompatibel di PS5 Bertambah!

PlayStation 5 secara resmi telah dirilis pada 12 November lalu dan saat ini pemain telah banyak mencoba banyak game PS4 di konsol tersebut. Namun, ada kabar buruk yang kurang mengenakkan, yaitu game PS4 yang tidak kompatibel dengan PS5 jumlahnya bertambah.

Sebelumnya pihak PlayStation telah mengumumkan 10 game PS4 yang tidak akan berfungsi di PS5. Hal ini memunculkan tanda tanya yang besar, apakah akan semakin banyak game PS4 yang tidak dapat dimainkan di PS5?

Beberapa waktu yang lalu Sony juga mengungkap bahwa fitur backward compability PS5 dapat memainkan 4.000 lebih game PS4. Kemungkinan fitur tersebut memang tidak dapat bekerja kepada beberapa game tertentu.

Bertambahnya Game PS4 Yang Tidak Kompatibel Dengan PS5

Ps5
Ps5 | Sony

Justin Oneil di ThisTenGaming telah banyak melakukan ujicoba berbagai game PS4 di PS5. Dan hasilnya terdapat 6 game PS4 yang tidak kompatibel dengan PS5 dan menambah daftar panjang dari yang diungkap Sony Sebelumnya.

Enam game tersebut diantaranya The Gardens Between, Golem, PixelBT EXTREME!, Pool Nation, Tower of Time, dan YIIK: RPG Postmodern. Namun, untuk PixelBOT EXTREME!, game tersebut kembal dapat berfungsi setelah pihak pengembang memperbaikinya.

Tentunya kabar tersebut mengejutkan para penggemar, karena sebelumnya Sony telah merilis 10 game PS4 yang tidak kompatibel di PS5. Dan kini semuanya bertambah menjadi 15 game. Sony sendiri dalam melakukan uji coba game PS4 apakah berfungsi atau tidak di PS5 memiliki cara dan prosedurnya sendiri.

Akankah Jumlahnya Bertambah?

Ps5
Ps5 | Sony

Kemungkinan besar game-game PS4 yang tidak kompatibel di PS5 akan bertambah, seiring semakin banyaknya game PS5 yang dimainkan oleh para penggemar di PS5. Mungkin saja penambahan 5 game PS4 tersebut baru saja Sony temukan setelah mengumumkan daftar sebelumnya, atau bisa saja baru ditemukan baru-baru ini.

Namun demikian para penggemar berharap Sony dapat memperbarui daftar tersebut, agar para mereka dapat mengetahui game PS4 apa saja yang tidak berfungsi di PS5.

Bagaimana pendapatmu mengenai hal ini? Berikan tanggapanmu pada kolom komentar ya dan kunjungi terus Dafunda Game untuk mendapat informasi menarik lainnya seputar dunia game!

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks