AndroidBerita GameGameiOSMobile

Medabots S: Unlimited Nova Akan Dirilis Pada Januari 2020 Mendatang

Pada bulan Juni lalu, Imagineer mengumumkan bahwa mereka akan mengerjakan Game mobile baru yang diadaptasi dari Anime berjudul Medabots. Medabots memiliki nama lain di Jepang, yaitu Medarot.

Game ini nantinya akan berfokus pada seorang anak lelaki bernama Arase Osumi, yang mendapatkan medabots dengan cara yang tidak biasa. Ia memutuskan untuk mengikuti sebuah turnamen robot bernama Medalympics untuk dimenangkan.

Medabots S: Unlimited Nova Akan Dirilis Pada 23 Januari 2020 Mendatang

https://www.youtube.com/watch?v=kIPZJiA8nbM

Medabots S: Unlimited Nova telah membuka masa pra-registrasi sejak bulan September 2019, Imagineer menargetkan 100,000 Pendaftar untuk wilayah Jepang. Beberapa hari lalu, di Livestreaming, mereka mengumumkan secara resmi bahwa Medabots S: Unlimited Nova akan dirilis pada 23 Januari 2020.

Kamu akan bermain sebagai Arase dengan medabots-nya, dan akan dimasukkan dalam Game dengan elemen turn-based dengan basis pertempuran 3v3. Kamu akan menikmati pertempuran klasik seperti yang ada dalam Animenya.

Selain itu, kamu juga bisa mengkostumisasi Medabots kamu sendiri, mengumpulkan medali dan membuka Medaforce attacks yang baru. Kamu bisa juga bertemu dengan Hikaru, Ikki, Koushimaru, Azuma, Salt, dan Tenma, karakter utama dalam serial Anime-nya.

Medabots S: Unlimited Nova Memberikan Hadiah Untuk Pemain Yang Ikut Pre-Register

Medabot S Unlimited Nova Pre Registration Reward

Imagineer saat membuat masa Pra-registrasi mengumumkan akan ada hadiah yang didapatkan pemain, jika mencapai target yang telah ditentukan. Hadiah tersebut berupa Rubies dan coins yang dapat digunakan saat Metabots S sudah dirilis :

  • 30,000 pre-registrations – Four rubies and 50,000 coins
  • 50,000 pre-registrations – 20 rubies and P-Rokusho
  • 70,000 pre-registrations – Four rubies and 50,000 coins
  • 100,000 pre-registrations – 40 rubies and G-Metabee

Saat ini Medabots S: Unlimited Nova telah mencapai target 50,000 pendaftar. Apakah kamu tertarik mencoba Game yang bisa membuat kamu bernostalgia? Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa melihat situs resmi mereka.

Related Posts

No Content Available
Enable Notifications OK No thanks