Para pecinta Apex Legends pasti sudah tidak asing dengan sosok Lucas Hakansson. Pria yang akrab disapa “Mendo” ini pernah menggemparkan komunitas Apex Legends. Pasalnya pada Februari silam, tak lama setelah game battle royale populer ini dirilis, Mendo mencatatkan 36 kill di solo match.
Berkat kemampuannya yang mumpuni, Mendo berhasil membuat salah satu organisasi esports terkenal meliriknya. Team Liquid resmi mengumumkan Lucas “Mendokusaii” Hakansson sebagai roster Apek Legends-nya pada 13 Agustus lalu.
Seperti yang diketahui, Mendo adalah mantan pemain dari tim Houston Outlaws, yang mengisi role DPS player di musim perdana Overwatch League.
Mendo Membuat Takjub Pelatih Liquid
“Saya sangat antusias untuk bekerjasama dengan Mendo. Baru mengenalnya beberapa saat saja, saya bisa melihat keseimbangan sempurna antara kemampuan bermain secara kompetitif dan elemen kreatif yang akan dibawanya,” pungkas pelatih Team Liquid Apex Legends , Nicholas Cleope.
Selain mengucapkan rasa terima kasih kepada Team Liquid yang telah memberikannya kesempatan untuk bergabung, Mendo juga sangat berterima kasih kepada ayahnya yang telah memberi izin dirinya mendalami kompetisi esports dan streaming.
“Terima kasih buat kalian semuanya, tapi terutama untuk ayah yang memberikan saya kesempatan untuk meniti karier di esports dan streaming beberapa tahun lalu,” kata Mendo merayakan perekrutannya ke Team Liquid.
Bagaimana pendapat kalian, apakah kalian suka menonton live streaming Mendo untuk melihat dirinya menemukan bug atau glitch dari Apex Legends ?