GameAndroidiOSMobileTips

Apakah Mobile Legends Dukung Israel? Ini Dia Faktanya!

Apakah benar Mobile Legends dukung Israel? Jika iya, sebaiknya kamu cek artikel ini untuk mengetahui fakta yang sebenarnya!

Apakah Mobile Legends dukung Israel sekarang ini jadi hal yang banyak dipertanyakan oleh para pemain Mobile Legends. Beberapa hari yang lalu, game populer lainnya, Free Fire juga dipertanyakan apakah game tersebut juga mendukung Israel. Dan setelah dicari tahu, ternyata Free Fire sama sekali tidak mendukung Israel.

Mobile Legends sendiri menjadi game sangat populer di Indonesia. Sehingga, banyak sekali para gamer yang mempertanyakan mengenai game Mobile Legends sekaligus developernya yaitu Moonton pro terhadap Israel atau tidak. Pasalnya, memang belakangan ini banyak sekali orang-orang yang memboikot produk-produk yang mendukung Israel.

Seperti yang diketahui, sekarang ini tengah berlangsung pertempuran antara Palestina dengan Israel di Gaza. Banyak orang-orang di seluruh dunia termasuk di Indonesia mengutuk serangan Israel terhadap Palestina. Salah satu cara untuk mendukung gerakan Palestina adalah memboikot produk luar yang diketahui pro terhadap Israel.

Nah, pada pembahasan kali ini, Dafunda Game akan membahas mengenai apakah Mobile Legends pro terhadap Israel atau tidak. Untuk mengetahui jawabannya, sebaiknya simak artikel ini sampai habis, ya.

BACA JUGA :

Apakah Mobile Legends Dukung Israel?

Mobile-legends-dukung-israel-1
Mobile Legends | Moonton

Sekarang ini situasi politik global tengah memanas, pasalnya timur tengah kembali bergejolak. Sudah sebulan lamanya konflik Israel-Palestina berlangsung dan menimbulkan banyak korban jiwa. Aksi-aksi untuk mengutuk dan protes banyak dilakukan oleh masyarakat dunia, termasuk di Indonesia.

Terkhusus di Indonesia, orang-orangnya banyak yang mendukung Palestina. Mulai dari anak-anak hingga remaja sebagian besar pro Palestina. Para anak-anak dan remaja serta sebagian orang dewasa yang bermain Mobile Legends bertanya-tanya, apakah Mobile Legends pro terhadap Israel? Pertanyaan ini muncul karena khawatir para gamer bahwa Mobile Legends dan Moonton memberikan dukungan kepada Israel. Hingga saat ini sendiri masih belum ada bukti konkret atau klaim valid yang menunjukkan bahwa Mobile Legends telah mendukung Israel.

Moonton selaku developer Mobile Legends, tak akan mungkin ikut campur atau mengeluarkan pendapat mengenai isu-isu politik. Malah kebanyakan developer game lebih memilih menghindari hal tersebut karena memang terlalu sensitif. Para developer game akan lebih fokus untuk mengembangkannya game-nya dari pada ikut-ikutan dalam situasi politik yang panas.

Jika ada klaim atau informasi yang menyebutkan bahwa Mobile Legends mendukung Israel, itu adalah klaim sepihak yang tidak ada diverifikasi kebenarannya. Ingat, di era yang serba cepat sekarang sangat mudah untuk menyebarkan sebuah informasi hoax kepada khalayak luas. Jadi, jika ada informasi yang beredar mengenai dukungan Mobile Legends terhadap Israel itu sudah pasti HOAX.


Demikianlah pembahasan mengenai apakah Mobile Legends dukung Israel. Gimana pendapat kamu mengenai artikel ini? Jangan lupa komentar di bawah ya. Kunjungi terus Dafunda Game agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar Tips Mobile Legends dari kami.

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks