Legend Baru Hadir di Update Apex Legends Mobile Season 2: DISTORTION

Apex Legends Mobile Distortion

EA dan Respawn Entertainment mengumumkan bahwa update Apex Legends Mobile Season 2: DISTORTION telah resmi diluncurkan hari ini secara global.

Masih dalam kemeriahan update Cold Snap yang menghadirkan Loba ke mobile, Season 2: DISTORTION akan menandai debut Legend mobile kedua, yaitu Rhapsody, seorang DJ pecinta musik dengan pendamping robot AI imut namun mematikan bernama “Rowdy”.

Bersamaan dengan perkenalan Rhapsody, Season 2: DISTORTION juga akan menghadirkan beberapa konten baru, termasuk map baru, mode permainan, dan debut mobile dari map Skull Town: Kings Canyon.Sebuah trailer juga telah dirilis untuk memperlihatkan apa saja yang terdapat pada update Season 2: DISTORTION.Lebih kurang dua bulan sejak diluncurkan, Apex Legends Mobile telah mulai melakukan peningkatan besar yang pertama untuk mobile sebagai langkah awal.

Fitur utama Season 2: Distortion, dapat disimak di bawah ini.Map baruPythas Block 0: Map mobile pertama untuk Team Deathmatch, Pythas Block 0 adalah kampus milik perusahaan Pythas Inc. yang berada sangat tinggi di atas Kota Kómma di Solace.Kings Canyon: Sang Raja telah kembali! Dalam rangka merayakan hadirnya Kings Canyon di mobile, Rhapsody juga telah meletakkan beberapa tiket VIP untuk konser terbarunya untuk ditemukan oleh para pemain.

Mode Baru

Legend Baru: Rhapsody

Legends Progression Perks

Event Baru

Selain semua konten baru yang hadir ke Apex Legends Mobile, pemain juga akan merasakan sejumlah peningkatan, update, dan re-balancing senjata, mode permainan, ranking system, dan masih banyak lagi. Daftar update selengkapnya, termasuk perbaikan bug, dapat ditemukan pada patch notes.

Dengan optimasi yang dilakukan pada Apex Legends Mobile, banyak pemain mengaku bisa kembali game battle royale ini pada perangkat selulernya dan lancar lagi seperti yang dirasakan pada saat tahap peluncuran terbatas. Dengan kata lain, optimasi Apex Legends Mobile ini berhasil menjangkau lebih banyak pemain di seluruh dunia, khususnya Indonesia.

Apex Legends Mobile adalah battle royale strategis yang menyuguhkan sentuhan unik berdasarkan gameplay karakter legendaris, pertempuran tim terbaik di kelasnya, dan pertarungan serba cepat yang mengukuhkannya sebagai salah satu game shooter top dunia, semuanya dalam bentuk mobile game.

Exit mobile version