GameGame ListPC & Console

4 Mod Resident Evil: Village Yang Viral dan Gokil Banget

Semenjak perilisannya,

Inilah 4 mod di game Resident Evil: Village yang viral dan gokil banget.

Mod adalah istilah dalam dunia video game yang merupakan singkatan dari modification (modifikasi). Sesuai namanya, MOD diciptakan dan digunakan untuk melakukan modifikasi terhadap karakter atau isi game-nya.

Terlepas legal atau ilegal, namun mod memang ditujukan untuk seru-seruan atau senang-senang saja. Dan semenjak tren fitur game ini tercipta, memang hal inilah yang terasa. Namun selain itu juga, fitur ini sukses memperlihatkan tingkat kreatifitas pembuat mod dan juga gamer-nya.

Dan faktanya lagi, semenjak nge-tren, kian banyak saja game-game yang dibuatkan mod-nya termasuk game hit saat ini, Resident Evil: Village. Seperti yang kita lihat, terdapat lumayan banyak mod yang diciptakan untuk sekuel Resident Evil: Biohazard (2017) ini.

Namun dari sekian banyak, berikut adalah 4 mod Resident Evil: Village yang gak hanya viral namun juga gokil banget.

4. Barney

mod resident evil: village
Mod Barney | PC Gamer

Mod Resident Evil: Village yang viral dan gokil banget yang pertama adalah mod karakter televisi dinosaurus ungu yang super ngetop ini.

Yang membuat mod ini adalah Marcos RC. Mod ini diaplikasikan ke musuh-musuh yang menghalangi Ethan Winters sepanjang misinya. Pengaplikasiannya tentu terhadap seluruh tampilan zombie-zombienya.

Alhasil bukannya si zombie terlihat mengerikan, namun malah terlihat jauh lebih imut-imut. Namun walau ia ingin memelukmu, tetaplah pelukannya adalah pelukan yang sangat erat dan literally mematikan.

3. Lady X

mod resident evil: village
Lady X | TheGamer

Mod Resident Evil: Village yang viral dan gokil banget selanjutnya adalah mod yang jelas-jelas me-modif abis villain utama Resident Evil 2 (2019), Mr. X.

Dibuat oleh modder bernama ZombieAll, walau memang terlihat aneh dan kurang begitu pas, namun tetap saja kita harus acungi jempol idenya. Lagipula setidaknya, mod yang ditampilkan terinspirasi dari salah satu remake video game terbaik sepanjang masa.

2. Ghostface

Resident Evil Village Ghostface
Ghostface | Game Rant

Gak heran jika Scream kerap dianggap sebagai salah satu film slasher horror terbaik sepanjang masa. Selain ceritanya keren, juga sosok villain bertopeng hantunya ini, sangatlah ikonik hingga detik ini.

Terbukti setiap hari Halloween, masih banyak orang yang menggunakan kostum Ghostface. Dan kerennya influens Ghostface ini, juga sukses merambah ke franchise RE. Spesifiknya, kostum Ghostface, resmi dijadikan mod tampilan bagi musuh-musuh di Resident Evil: Village.

Entahlah siapa yang membuat mod-nya ini. Namun siapapun dia, yang jelas ia adalah sosok yang BRILIAN. Hal ini karena mod-nya sukses memberikan efek jumpscare yang sangat tinggi.

Bukan berarti tampilan asli musuh zombie-nya gak seram. Tapi ya mari kita jujur-jujuran saja bukan? Seperti karakter-karakter di filmnya. Kitapun ketika memainkan game-nya pasti langsung kaget banget ketika melihat tampilan sosok (mau itu manusia atau zombie) yang mengenakan kostum ini.

1. Fly Swatter

9b0ec 16206463825358 800
Fly Swatter | Sportskeeda

Dan inilah mod Resident Evil: Village yang benar-benar viral dan gokil banget. Dan kamu semua pasti sudah tahu bukan?

Ya mod yang diciptakan oleh modder bernama EvilLord ini pada dasarnya menggantikan senjata pistol yang kita miliki dengan tepokan nyamuk. Entahlah apa memang mod-nya diciptakan pure untuk fun (baca: polos) saja atau memang dari awal sudah diniatkan untuk “bernakal-nakal ria”.

Karena ketika mod ini keluar banyak meme master yang langsung meng-edit nya dengan sangat nakal. Spesifiknya, kita melihat pukulan nyamuk ini ditempatkan atau bahkan digunakan untuk menepok bagian bokong villain utama game-nya, Lady Dimitrescu-nya.

Walau kontroversial, namun sekali lagi inilah mod RE: Village yang masih begitu terngiang hingga detik ini. Sekarang dari 4 mod ini, yang manakah yang merupakan favorit kalian?

Related Posts

Load More Posts Loading...No more posts.
Enable Notifications OK No thanks